Setelah menanti selama enam tahun, Manchester United akhirnya resmi membuka puasa trofi mereka. Semalam, mereka mengalahkan Newcastle United dengan skor 2-0 di stadion Wembley berkat gol dari Casemiro dan bunuh diri Sven Botman. Hasil ini membuat United meraih trofi keenam mereka pada ajang ini sekaligus trofi pertama di rezim kepelatihan Erik ten Hag.

Sang manajer mengaku bangga luar biasa dengan performa timnya. Semalam, United tampil tanpa cela. Meski begitu, dia juga menegaskan kalau United tidak boleh terlalu larut dalam keberhasilan ini mengingat mereka masih bermain pada tiga kompetisi dan dalam waktu dekat mereka sudah harus bertanding lagi.

Berikut adalah komentar dari Erik ten Hag setelah pertandingan yang kami kutip dari situs resmi klub.

Spirit yang Luar Biasa

“Benar-benar semangat yang luar biasa. Semangat yang bagus dalam tim. Kami bertindak sebagai tim dan berjuang untuk segalanya. Kami mengalahkan mereka meski tidak selalu dengan sepakbola yang bagus tapi kami bermain efektif. Apa yang Anda lihat adalah mereka terhubung satu sama lain, saling menantang, dan pada momen tertentu saling membantu ketika kesulitan. Saya pikir itulah yang terbaik yang bisa didapatkan seorang manajer.”

“Jika Anda memperhitungkannya dari kemenangan melawan Barcelona, maka ini adalah performa yang luar biasa. Ini memberi tahu Anda bahwa kami selalu siap dari segi fisik dan mental. Kami harus menderita, berkorban setiap hari demi memenangkan trofi. Ini tentang kemuliaan dan kehormatan tim, dan jika Anda ingin meraih sesuatu maka Anda harus berkorban melakukannya.”

Tim Ini Tim Juara

“Saya sudah katakan sebelum laga kalau kami punya Varane, Casemiro, dan De Gea. Pemain yang tahu cara meraih gelar. Anda butuh pemain seperti itu di lapangan untuk mengarahkan tim, melatih, dan mengatur. Tidak hanya dari perspektif taktis, tapi juga mental. Penting punya pemain yang memiliki jiwa pemenang. Dalam situasi sulit, pemain inilah yang mengatasinya dan itulah yang mereka lakukan.”

Kami Adalah United

“Kami sudah berinvestasi sejak awal musim dengan staf. Saya ingin katakan bahwa staf sudah bekerja dengan baik. Begitu juga para pemain yang bahu membahu bersama. Begitu juga para penggemar, mereka bertahan dan itu adalah suatu harmonisasi dan hasrat besar untuk menginginkan sebuah piala.”

Berada di Trek yang Benar

“Ini menunjukkan segalanya bahwa Anda sudah ada di jalur yang tepat. Ini baru satu piala dan masih di bulan Februari. Tapi ini sudah menunjukkan kalau kami sudah ada di jalur yang benar. Piala ini harus memotivasi kami untuk melanjutkan keberhasilan ini. Berbahagialah selama 24 jam sebelum kami akan kembali menjadi tim yang tidak pernah puas.”

Saatnya Merayakan

“Anda harus merayakan gelar ini karena ini bukan hari biasa. Kami juara dan itu sangat berarti bagi saya yang bekerja di sini. Kami boleh merayakannya, tapi setelah itu Anda harus terus melangkah. Rabu nanti akan ada pertandingan besar melawan West Ham di Old Trafford.”

Apa Target Berikutnya?

“Pertama adalah meraih trofi dan kami sudah lakukan hari ini. Saya merasa kalau kami banyak mendapat inspirasi dari trofi ini dan kepercayaan diri kalau kami bisa melakukannya. Kami masih dalam tahap awal untuk mengembalikan Manchester United ke tempat yang sesungguhnya dan ini adalah yang pertama.”