Selama hampir satu musim ini Jose Mourinho mulai menjual sejumlahpemain hasil rekutan Louis van Gaal karena Jose menganggap kebijakan transfer Van Gaal kurang tepat. Musim lalu Manchester United mengeluarkan total £65 juta untuk mendatangkan Memphis Depay, Morgan Schneiderlin, dan Bastian Schweinsteieger. Dan musim ini ketiga pemain tersebut telah angkat kaki dari Old Trafford.

Dua rekrutan Louis van Gaal lainnya, Anthony Martial dan Luke Shaw, pun kini harus berjuang soal masa depannya di Old Trafford menjelang transfer musim panas ini dimana Jose Mourinho akan menghabiskan £200 juta untuk merombak skuatnya.

Menurut Mourinho ada salah satu kesalahan yang dilakukan Louis van Gaal musim lalu yaitu dengan menjual Michael Keane ke Burnley. Musim ini Jose Mourinho berniat untuk memulangkan pemain jebolan akademi Manchester United tersebut meski harus mengeluarkan dana £25 juta. Harga yang 10 kali lipat lebih mahal dibandingkan saat dia dijual ke Burnley dengan harga £2 juta.

Setelah berhasil meyakinkan Manchester United untuk memulangkan mantan pemain akademi, Paul Pogba, dengan harga £89 juta sehingga memecahkan rekor sebagai pemain termahal. Kini pertanyaannya akankah musim ini Mourinho kembali memulangkan mantan pemain United lainnya?

Dilansir dari Manchester Evening News, Jose Mourinho tertarik untuk kembali memulangkan Javier Chicharito Hernandez. Kabar ini keluar berkaitan dengan cedera lutut yang dialami Zlatan Ibrahimovic sehingga Mourinho perlu pemain untuk menggantikan posisi Zlatan. Chicharito berkesempatan kembali merasaka atmosfer Premier League bersama Manchester United di bawah asuhan Jose Mourinho.

Mourinho menjelaskan, “Kami memiliki beberapa pemain yang sebenarnya tidak mencintai tujuannya. Mereka pemain bagus, mereka pemain yang kreatif, mereka bisa menciptakan (peluang), tapi tentu saja mereka bukan tipe pemain killer.”

“Saya memberi contoh sesderhana. Dalam cara kami bermain di Old Trafford, dalam cara kami mendominasi lawan dengan cara bermain di wilayah mereka, saya kira Chicharito dengan mudah menciptakan 20 gol. Bahkan jika datang dari bangku pemain selama 10 atau 20 menit terakhir, dia akan menciptakan 20 gol.”

Menurut Mou, Chicharito adalah pemain yang secara alami di mana bola akan datang padanya. “(Bola) memantul di sini, memantul di sana, boom, gol. Kiper menepis (bola), dia ada di sana, menendangnya, gol. Umpan silang datang, dia menyambutnya dengan tandukan kepala, gol,” kata Mou.

Jika Chicharito ada di tim, ia bisa mencetak 10 sampai 15 gol yang bisa memberi tim 10 sampai 15 poin lagi. “Kami bermain baik, hampir sebagian besar waktu, meskipun tidak selalu, tapi kami bermain baik. Kami menciptakan banyak peluang, kami tidak mencetak banyak gol untuk cara kami bermain dan tim yang datang ke Old Trafford.”

Javier Hernandez pun memberi respon soal ini melalui akun twitternya. Dia terlihat menyukai laman berita sepakbola ternama yang memuat berita tentang pendapat Jose Mourinho yang menganggap bahwa Chicharito dapat menciptakan 20 gol dengan mudah jika dia bermain untuk Manchester United musim ini.