David de Gea membuat Mancester United menunggu dan khawatir berlarut-larut saat ia berhenti menandatangani kontrak jangka panjang baru setelah mendapat tawaran dari Paris Saint-Germain. Melihat hal ini, Ole Gunnar Solskjaer kemudian menegaskan bahwa ia telah mengatakan kepada kipernya itu untuk tetap tinggal di Old Trafford, dan menyarankan agar segera melakukan pembaruan tentang kontraknya.

Di sisi lain, De Gea sendiri sempat secara lisan menyetujui kontrak enam tahun dari United senilai 375.000 paun per minggu, dan mengharapkannya untuk menandatangani persyaratan tersebut setelah kembali ke Eropa dari tur pra-musim Australia dan Asia. Namun, De Gea masih belum berkomitmen dan sampai sekarang belum menandatangani kesepakatan tersebut.

Maka, jika De Gea masih belum menandatangani kontrak baru sebelum jendela transfer Januari, ia akan menjadi pemain bebas transfer dan bisa dinego secara gratis kalau ada klub yang berminat padanya. Menurut kabar yang beredar, Paris Saint-Germain adalah klub terdepan yang siap mendekati De Gea meski sudah menandatangani Keylor Navas dari Real Madrid pada batas tenggat bursa transfer musim panas kemarin. Selain itu, Juventus juga tertarik untuk mendatangkan De Gea.

Saat ini Ole Gunnar Solskjaer telah menjadikan De Gea sebagai kapten di tim utama musim ini, dan ua tetap berharap jika kiper asal Spanyol itu akan memperpanjang kontraknya di United. Ia mengatakan bahwa untuk menanggapi persoalan De Gea, cukup tanyakan saja kepada klub atau pemainnya secara langsung untuk mengetahui seperti apa progresnya. Ia hanya merasa yakin bahwa persoalan ini akan selesai.

“Saya pikir Anda perlu bertanya kepada David dan klub soal itu. Saya jelas tidak terlibat dalam semua diskusi, tapi saya setidaknya cukup yakin jika kami akan selesaikan persoalan ini. David tidak pernah mengatakan hal lain kepada saya, selain bahwa dia mencintai klub ini, dia ingin tinggal di sini dan dia memiliki waktu yang fantastis, jadi mari berharap yang terbaik,” tutur Solskjaer dilansir dari MEN Sports.

“Dia kiper terbaik. Setiap kali kami bermain, perannya di atas lapangan sangatlah krusial. Jadi, apapun yang terjadi pada Mancehster United di atas lapangan, dia selalu bisa menanganinya. Saya selalu bilang padanya, ‘Teruslah lakukan itu, Anda harus ulet, Anda harus memiliki kepercayaan diri yang kuat, dan Anda akan baik-baik saja’. Ini membuat saya sama sekali tidak khawatir tentang dia.”

Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, telah menunjukkan minat untuk bergabung dengan United dalam beberapa tahun terakhir. Di satu sisi, Setan Merah sudah mengikat kiper akademi Dean Henderson dengan kontrak baru berdurasi tiga tahun pada bulan Juli lalu. Kemudian kiper nomor dua United, Sergio Romero, sering menampilkan kesan setiap kali ia menggantikan De Gea.

Menanggapi hal tersebut, Solskjaer kemudia mengatakan bahwa United selalu sadar dan mempersiapkan apapun untuk rencana ke depan, termasuk soal De Gea. Nmaun, menurutnya, fokus klubnya saat ini hanyalah membuat pemain berusia 28 tahun itu bertahan karena semua pihak masih menginginkannya bertahan di Old Trafford.

“Ya, kami selalu sadar akan apa yang terjadi di depan. Akan tetapi, fokus saya dan fokus klub saat ini adalah meyakinkannya (De Gea) untuk tetap di sini. Dia dapat melihat apa yang kami lakukan, dan tahu apa yang kami lakukan. Kami semua ingin dia terus di sini. Dia adalah yang terbaik, dan yang paling kami inginkan darinya hanyalah tinggal disini,” jelas Solskjaer.

“Tidak banyak yang bisa kami pertahankan jika sesuatu itu tidak bisa kami pertahankan. Saya memiliki dua penjaga gawang cadangan yang sangat baik, yaitu Sergio dan Lee. Lalu masih ada Dean yang bermain di Sheffield United. Jadi, aspek penjaga gawang masih dalam kondisi sehat. Saya katakan bahwa saya yakin klub akan berhasil meyakinkan David. Dia pasti bisa sukses disini, terlebih klub sedang ingin kembali untuk memenangkan trofi.”

“Kami telah terbiasa dengan penjaga gawang terbaik di sini. Dulu, ada Peter Schmeichel, dan sekarang ada De Gea. Memang kami selalu punya yang terbaik. Klub ini pernah juga punya Edwin van Der Sar, dan meski sudah terlalu tua, bahkan dia sekarang masih bisa bermain baik dalam laga Vincent Kompany testimonial.”

 

Sumber: Manchester Evening News