Foto: Twitter

Manchester United akhirnya resmi mengkonfirmasi kepergian Paul Pogba dan Jesse Lingard. Pogba dan Lingard kontraknya sudah habis pada 30 Juni kemarin dan mereka akan meninggalkan klub. Dua mantan pemain akademi Setan Merah ini, mulai musim depan, tidak akan memakai jersey merah kebanggaan kota Manchester lagi.

Seperti yang dilaporkan Manchester Evening News tiga minggu lalu, Pogba sendiri diperkirakan akan bergabung kembali dengan Juventus. Klub yang sempat merekrutnya dari United pada 2012. Dan klub yang pernah menjualnya dengan harga 89 juta paun ke United (lagi) pada 2016.

Sayangnya, sisa karir Pogba di United belakangan ini penuh dengan beberapa drama transfer yang menjenuhkan. Mendiang agennya, Mino Raiola, sempat menawarkan Pogba ke Manchester City pada Januari 2018. Kemudian Raiola juga pernah mengklaim karier pemain Prancis itu di United telah “berakhir” pada 2020.

Bisa dibilang kisah Paul Pogba di Old Trafford tidaklah se-bahagia kelihatannya. Karena ia sempat mengalami beberapa tekanan, dan melepaskan tekanan tersebut saat Jose Mourinho dipecat pada Desember 2018 di akun Twitter-nya. Lalu secara terbuka ia pernah mengatakan bahwa ia ingin punya “tantangan di tempat lain” pada Juli 2019.

Meskipun di awal musim ini, mantan pemain Juventus itu bermain dengan baik. Namun ia kembali merasa tidak bahagia ketika dikeluarkan dari tim menyusul kekalahan 4-2 United dari Leicester City pada Oktober. Dan dikeluarkan lagi seminggu kemudian dalam kekalahan 5-0 United dari Liverpool.

Sampai-sampai, suporter United meneriakkan “F-k off Pogba” pada penampilan terakhir Pogba di Old Trafford kala melawan Norwich pada bulan April. Dan penampilan terakhirnya untuk musim ini berakhir tiga hari kemudian di laga tandang melawan Liverpool. Ia harus keluar karena cedera setelah 10 menit, dan United waktu itu sudah tertinggal 1-0.

Secara keseluruhan, Paul Pogba telah bermain sebanyak 233 kali untuk Manchester United dan mencetak 39 gol. Sebuah pencapaian yang sebetulnya biasa saja, dan terbilang di bawah ekspektasi. Karena harapan yang disematkan pada pemain berusia 29 tahun itu tidak terjadi selama periode keduanya di Old Trafford.

Sementara itu, Jesse juga akan menyusul kepergian Pogba. Kabarnya West Ham tertarik untuk mengontrak kembali Lingard setelah masa produktifnya ketika dipinjamkan ke klub London itu di musim lalu. Namun masih belum ada tanda-tanda negosiasi di antara kedua belah pihak.

Terlepas dari itu, Lingard akhirnya melepaskan cap “pemain MU” yang terus melekat pada namanya di akhir musim ini. Setelah sebelumnya ia bergabung dengan akademi United di usia tujuh tahun, dan ia merupakan anggota dari skuat pemenang Piala FA Youth pada 2011.

Lingard sendiri melakukan debutnya untuk United saat mereka melawan Swansea pada Agustus 2014. Ia kemudian masuk ke tim senior asuhan Louis van Gaal di satu musim berikutnya. Kariernya banyak dianggap stagnan tanpa kenaikan. Walaupun ia pernah mencetak gol kemenangan United dalam final Piala FA 2016 atas Crystal Palace, dan membawakan trofi untuk Setan Merah.

Pemain asal Inggris ini juga menjadi pencetak gol kemenangan United di Community Shield 2016 ketika melawan Leicester. Dan ia menjadi salah satu pemain yang bermain di final Europa League pada 2017. Sayangnya, meski sering dimainkan oleh Van Gaal dan Jose Mourinho, namun Lingard harus berjuang keras ketika Setan Merah mulai dilatih Ole Gunnar Solskjaer.

Penurunan karier Jesse Lingard sangat terasa ketika ia menjalani lebih dari dua tahun tidak bermain di Premier League untuk Manchester United sampai laga melawan Leeds pada bulan Februari lalu. Ia pun tidak pernah mencetak gol lagi di liga bersama United selama 19 bulan. Padahal ketika West Ham merekrut Lingard dengan status pinjaman pada Januari tahun lalu, ia berhasil mencetak sembilan gol dalam 16 pertandingan.

Oleh sebab itu, West Ham sekarang siap untuk mengontrak Lingard lagi, dan kali ini jelas ia akan dikontrak secara permanen. Setelah sebelumnya The Hammers pernah sempat gagal mendatangkan Lingard dengan harga 25 juta paun karena Solskjaer merasa sangat keberatan.

Di satu sisi, Lingard hanya menjadi starter empat kali di bawah Solskjaer dan manajer sementara Ralf Rangnick musim ini. Dan selama kurang lebih 10 tahun di Old Trafford, pemain berusia 29 tahun tersebut cuma mencetak 35 gol dalam 232 pertandingan bersama Manchester United.