Casemiro percaya kalau Manchester United berada pada kondisi yang lebih baik, jelang final Piala FA, Sabtu (3/6) malam ini.

Pemain berkebangsaan Brasil tersebut berpikir kalau saat ini United masih berada dalam fase awal dari era Erik ten Hag. United dianggap akan terus berkembang sebagai tim dengan raihan double di Piala Liga dan Piala FA sebagai platform awal yang bagus untuk dibangun.

“Kami berada dalam jalur yang tepat,” kata Casemiro dikutip dari situs resmi Manchester United.

“Aku percaya bahwa kami telah memahami mentalitas manajer dan cara dia ingin kami bermain.”

“Kami berada di kurva ke atas, kami mengikuti ide dan filosofi manajer, jadi kami harus terus melangkah selangkah demi selangkah, tumbuh dan berkembang secara bertahap. Kami ingin memenangkan final ini dan tentu saja musim depan akan sangat penting bagi kami untuk melanjutkan pertumbuhan ini,” kata Casemiro.

Dalam musim pertamanya di United, Casemiro jelas memberikan kualitas dalam lini pertahanan The Red Devils. Selain itu, ia juga mencetak gol krusial buat The Red Devils. Ia mencetak dua gol di Piala FA serta menyumbang gol di final Piala Liga.

Untuk Casemiro, kemenangan adalah satu-satunya hal yang penting.

“Ini akan menjadi hari yang sangat istimewa [jika ia mencetak gol melawan City], tanpa diragukan lagi,” katanya kepada kami.

“Tapi aku tidak terlalu khawatir tentang apakah aku mencetak gol atau tidak, aku tidak peduli sama sekali tentang siapa yang mencetak gol – satu-satunya hal yang ingin saya lakukan adalah memenangkan pertandingan.”

Laga United vs Manchester City adalah Derby Manchester pertama di final Piala FA. Casemiro pun optimis kalau mereka punya mentalitas yang tepat untuk melakoninya.

“Pola pikir ingin menang dan mentalitas ingin tampil baik [sangat penting]. Jelas dalam sepakbola, terkadang Anda menang dan terkadang Anda kalah, tetapi harapan dan keinginan untuk menang itu sangat besar.

“Kami sangat berharap dan bersemangat ingin memenangkannya,” tutup Casemiro.

Sumber: Manutd.com