Sempat diisukan kalau ruang ganti Manchester United memburuk, kali ini Ralf Rangnick sendiri yang mengonfirmasi kalau semuanya baik-baik saja. Bahkan ia mengatakan kalau kemenangan “mendebarkan” Manchester United 4-2 melawan Leeds adalah “jawaban terbaik” untuk cerita asli di balik ruang ganti Setan Merah.
Bentrokan United antara musuh lamanya di Elland Road ini sudah sering memanaskan suporter sejak 2003 sampai sekarang. Maka Rangnick sangat memuji kebersamaan dan kedewasaan para pemainnya di laga tersebut. Aura positif seakan terpancar dari ekspresi mereka di lapangan.
Semua berawal dari Harry Maguire dan Bruno Fernandes yang berhasil membuat Manchester United unggul dua gol di babak pertama. Namun kemudian Leeds membalas dan menyamakan skor dalam satu menit pada awal babak kedua.
Rodrigo dan Raphinha membuat Elland Road terguncang, dan itu menyebabkan United sedikit “traumatis” akan hasil seri. Tapi perasaan itu tidak bertahan lama. Pemain pengganti Fred dan Anthony Elanga kembali berhasil membalikkan keadaan. Pada akhirnya, kedua pemain inilah yang juga memastikan kemenangan 4-2 atas rival sengit mereka.
“Kami tahu bahwa itu adalah kemenangan penting hari ini. Itu mirip dengan keadaan saat kami melawan West Ham. Di laga itu juga emosional kami memuncak. Tapi hari ini jauh lebih penting. Karena tidak hanya kami memenangkan pertandingan. Tapi cara kami bereaksi setelah kebobolan menyamakan kedudukan pun berbeda,” ungkap Ralf Rangnick dilansir dari Sky Sports.
Manchester United telah mencetak sembilan gol Premier League melawan Leeds United di musim ini. Catatan ini merupakan jumlah terbanyak yang mereka cetak ke gawang The Whites dalam satu musim liga. Tentu saja, Ralf Rangnick sangat meresponnya dengan positif.
Menurut eks manajer RB Leipzig tersebut, hasil besar ini juga telah menjadi jawaban atas isu panas tentang situasi ruang ganti Manchester United dalam beberapa waktu ke belakang. Baginya isu itu telah terbantah dengan sendiri dan keadaan sesungguhnya sangatlah baik-baik saja.
“Kemenangan besar melawan Leeds adalah jawaban terbaik yang bisa diberikan tim. Semua pemain sempurna dalam hal kedewasaan. Persatuan yang mereka tampilkan adalah jawaban terbaik yang bisa mereka berikan untuk beberapa isu miring yang terjadi di pekan lalu. Kenyataannya bahwa tidak ada ketegangan apapun di ruang ganti kami,” tutur Rangnick.
“Saya pikir hasil pertandingan seperti hari ini (vs Leeds) hanya akan bisa dilakukan oleh tim yang kompak. Dan dengan mentalitas tim kami, akhirnya kami bisa terlepas dari ancaman seri dan meraih tiga poin. Itu adalah poin yang paling penting bagi kami.”
Selain soal hasil, hebatnya lagi Harry Maguire berhasil mencetak gol pertamanya untuk United di musim ini dari sepak pojok. Ini merupakan gol sundulan yang lahir dari upayanya yang ke-139 di Premier League. Sebuah upaya yang sangat keras dan tidak mengkhianati hasil.
Maka pantas saja Ralf Rangnick berselebrasi sambil meninju udara di depan para suporter. Ia pasti senang dengan hasil memuaskan ini. Meskipun selebrasi itu dinodai sedikit insiden, di mana beberapa suporter Leeds sempat melemparkan benda ke pemain tamu. Satu benda dikabarkan mengenai Anthony Elanga saat ia merayakan gol Fred.
“Sejauh yang saya tahu, ada beberapa investigasi yang sedang dilakukan dari Leeds United. Saya tidak berpikir bahwa ada insiden seperti itu terjadi pada akhir laga. Anthony Elanga terlihat baik dan dia senang mencetak golnya. Jelas hal-hal seperti itu tidak boleh terjadi, dan saya pikir, lebih dari itu saya sangat senang dengan hasil pertandingan ini,” ujar Rangnick.
“Suasananya begitu luar biasa. Kadang-kadang kami harus sedikit menenangkan diri di lapangan. Tapi inilah (meninju udara) yang saya lakukan ketika saya merayakan kemenangan. Namun ada yang mungkin merasa tidak terima. Maka di saat-saat seperti ini, saya pikir penting untuk coba mendinginkan keadaan.”