Baru-baru ini, David de Gea telah menyatakan keinginannya untuk tetap di Manchester United selama sisa karirnya. Saat ini kontrak pemain berusia 32 tahun itu akan habis pada akhir musim, dan United sedang mempersiapkan opsi perpanjangan satu tahun.
Tapi sayangnya, hal ini tidak sesuai harapan De Gea. Karena ia justru mengharapkan pembicaraan mengenai kontrak jangka panjang. Namun, ia menanggapinya dengan santai dan hanya ingin fokus untuk membawa United mendapatkan posisi terbaik di musim ini.
“Saya sangat santai. Saya hanya fokus tampil sebaik mungkin. Tapi yang pasti, saya berharap semua akan berakhir dengan baik. Saya berharap bisa pensiun di sini. United adalah klub saya. Saya telah berada di sini selama bertahun-tahun dan merupakan kehormatan besar untuk berada di sini,” ungkap De Gea dikutip dari Sky Sports.
Manchester United saat ini sedang mencari persaingan ekstra untuk De Gea setelah Martin Dubravka kembali ke Newcastle. Ia meninggalkan Tom Heaton sebagai kiper pilihan kedua klub, dan berada di bangku cadangan saat Setan Merah melawan Bournemouth.
Kiper Crystal Palace Jack Butland kontraknya akan habis di musim panas. Kabarnya ia adalah salah satu opsi yang sedang diincar United dan pihak klub siap untuk mendapatkan pemain berusia 29 tahun itu sekarang. Butland merupakan bagian dari skuat Inggris untuk Piala Dunia 2018, dan di musim ini ia masih belum tampil untuk pasukan Eagles.
Selain Butland, Yann Sommer dari Borussia Monchengladbach juga sedang dipantau oleh United. Tapi sayangnya pemain berusia 34 tahun itu tidak mungkin direkrut bila De Gea jadi menandatangani kontrak baru. Itu karena, usia kedua kiper ini terbilang hampir sama.
Terlepas dari itu, De Gea sendiri tampil cukup baik di musim ini. Meskipun sempat mengalami awal yang sulit, namun lambat laun performanya tidak mengecewakan. Bahkan bisa dibilang, salah satu kontributor penyelemat United dari kekalahan adalah De Gea.
“Begitulah seharusnya saya datang ke sini, karena di klub ini saya merasakan persaingan, terutama di musim ini. Kami bermain sangat baik, dan kami harus menjaga momentum sebanyak yang kami bisa untuk mempersiapkan setiap pertandingan,” pungkas De Gea.
“Kami harus pulih dengan sangat baik karena kami memainkan banyak pertandingan di bulan ini. Kami saling berbicara, dan semua orang siap. Semua orang fokus, semua orang berlatih dengan sangat baik, dan semua orang berada di arah yang sama. Nuansa positif begitu terasa.”
“Tidak masalah siapa yang bermain (termasuk kiper). Bahkan pemain pengganti sekalipun, tidak masalah siapa yang masuk. Karena mereka mengerahkan segalanya di lapangan, dan kami memiliki semangat tim yang hebat. Bagi saya, saya tetap senang melihat para pemain bermain dengan cara ini.”
Manchester United sendiri sekarang masih tetap berada di urutan keempat. Dengan 14 kemenangan dari 17 laga di semua kompetisi, performa tim United sangatlah berubah. Ini bisa dibilang bukti dari dampak besar yang dimiliki Erik ten Hag musim ini.
“Dia (Erik ten Hag) sangat baik. Dia menempatkan setiap pemain ke arah yang sama dan kami merasa seperti tim yang bermain dengan tepat. Semua orang ingin menang, semua orang ingin bermain untuk klub ini dan hasilnya sangat besar. Dia membawa semangat yang luar biasa, dan kami harus menunjukkan yang terbaik untuk membalasnya,” tutur kiper asal Spanyol tersebut.