Musim 2020/2021 berakhir dengan kekecewaan bagi Manchester United setelah kalah adu penalti dari Villarreal di final Europa League. Namun, secara keseluruhan, The Red Devils sudah mulai memperkecil jarak antara mereka dan Manchester City. United finis kedua di Premier League dengan 74 poin, atau delapan poin lebih tinggi ketimbang musim sebelumnya.

Mantan fullback United, Gary Neville, menyoroti posisi yang harus diperkuat mantan timnya itu, agar bisa naik ke level berikutnya.

“Mereka pasti membutuhkan bek tengah untuk menggantikan Harry Maguire. Meskipun saya pikir back four telah melakukan tugasnya dengan baik. Saya pikir lini pertahanan telah dilakukan dengan baik tetapi itu sudah puncaknya,” kata Gary.

“Saya pikir Aaron Wan-Bissaka meningkat setiap minggu dan semakin baik. Saya pikir jika Luke Shaw bisa tetap fit, dia yang terbaik dan selalu yang terbaik dalam hal bakat.”

“Dengan Harry Maguire, mereka memiliki seseorang yang sangat andal dan dapat memimpin tim. Saya hanya berpikir bahwa bek tengah lain datang dan melengkapi barisan bek itu.”

Yang dimaksud bek tengah oleh Gary, adalah kehadiran bek baru. Soalnya, duet Maguire dan Victor Lindelof amat berisiko. Bukan karena keduanya main jelek, tapi justru karena pemain pelapisnya yang tak konsisten. Sehingga, agar pertahanan United bisa ada di level yang lebih tinggi, kehadiran bek bagus adalah solusinya.

Gary mencontohnya Ruben Dias dan Virgil van Dijk. Keduanya adalah pusat dari pertahanan Manchester City dan Liverpool. Kesamaannya? Mereka punya rekan yang sama baiknya.

“Dan saya pikir United membutuhkan bek tengah yang lain di sana,” ucap Gary.

Gary juga menyoroti lini serang United. Meskipun Edinson Cavani menandatangani kontrak baru untuk membuatnya tetap di Old Trafford hingga musim panas mendatang, Neville berpikir United membutuhkan bala bantuan di lini serang.

“Di lini depan adalah masalah. Selama beberapa tahun terakhir, kami tidak pernah memiliki pemain sayap kanan tetap, saya pikir sayap kiri baik-baik saja dengan Marcus Rashford. Kita bisa berdebat soal posisi apakah Mason Greenwood adalah pemain sayap kanan?” tanya Gary.

“Itu pertanyaannya. Apakah dia pemain sayap kanan atau dia penyerang tengah? Jika dia penyerang tengah dalam jangka panjang, Manchester United membutuhkan pemain sayap kanan. Jika Mason Greenwood adalah pemain sayap kanan, mereka membutuhkan penyerang tengah,” tutup Gary.

 

Sumber: Manchester Evening News.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Setanmerahnet (@setanmerahnet)