Penggawa Real Madrid Gareth Bale sudah lama digosipkan akan merapat ke Manchester United. Bahkan sejak sebelum dirinya memutuskan untuk meninggalkan Tottenham Hotspur dan bergabung ke Santiago Bernabeu, markas klub saat ini pada musim panas 2003.

Tim Setan Merah sendiri pun sudah mulai mencium bakat winger berusia 28 tahun itu saat masih membela klub masa kecilnya, Southampton pada musim 2006/2007, setelah promosi dari tim akademi yang dihuninya selama periode 1999-2006. Namun sayang, hingga kini United tak pernah bisa mendapatkan servis Bale.

Musim panas lalu, rumor kepindahan Bale ke Old Trafford semakin menguat. Apalagi, kondisinya  yang saat ini sering diterpa cedera, membuat posisinya mulai tergantikan pemain lain. Manajer Jose Mourinho pun sempat berpikir demikian, bahwa dia akan merekrut Bale jika tak dibutuhkan Madrid lagi.

“Jika dia tidak berada dalam rencana klub, atau kedatangan pemain lain membuatnya berada di jalan keluar, saya akan mencoba menunggu dan bersaing dengan pelatih lain yang menginginkannya berada dalam tim mereka,” ungkap Mourinho pada Agustus 2017 seperti dilansir Goal Internasional.

Namun hingga saat ini, rumor kepindahan Bale tersebut memang belum juga terwujud. Bahkan, Bale sendiri mengakui bahwa dia tak pernah memikirkan soal kabar-kabar yang beredar di media massa tersebut, termasuk soal transfer ke United itu. Dia sendiri mengisyaratkan masih bahagia bersama Los Merengues, julukan Madrid, dan ingin meraih lebih banyak trofi lagi dalam setiap kesempatan yang ada.

“Saya hanya berkonsentrasi pada karier saya. Saya tidak mendengarkan [spekulasi] apa pun dan saya tidak membaca apa pun,” kata Bale pula seperti dilaporkan Fox Sports, Agustus 2017.

Menariknya, baru-baru ini salah seorang pemain legendaris United pun meyakini bahwa Bale tidak akan pindah ke United. Adalah Ryan Giggs yang mengeluarkan pernyataan demikian. Mantan winger sekaligus kapten The Red Devils yang baru saja ditunjuk sebagai manajer tim nasional Wales tersebut menyebut United memang opsi yang bagus bagi sang pemain. Namun untuk saat ini, dia percaya Bale tidak berniat meninggalkan Madrid. Menurutnya, pemain kelahiran Cardiff, Wales, 16 Juli 1989 itu masih punya banyak hal untuk ditawarkan pada Madrid, sehingga akan tetap bertahan di sana.

“Bale pemain hebat, salah satu yang terbaik dan bagi kami dia sudah membuktikan diri sebagai salah satu pemain fundamental. Sangat jelas, kepentingan tim selalu nomor satu, tetapi tim juga butuh pemain terbaik dan Bale adalah yang terbaik. Bale punya kemampuan menggoyahkan pertahanan lawan. Peran Bale sangat penting dalam memenangkan pertandingan, hal ini sudah terbukti saat dia bisa memperlihatkan aksi terbaik,” ungkap Giggs yang juga merupakan mantan kapten tim nasional Wales dan kini Bale akan jadi salah seorang anak asuhnya, seperti dikutip dari media Spanyol Marca.

Masih menurut pemain yang hanya membela United sepanjang karier profesionalnya selama 24 tahun pada periode 1990-2014, dia meyakini Bale masih merasa bahagia bersama El Real, julukan lain Madrid.

“Dia bahagia bersama Real Madrid, dia ingin bertahan, saya tidak meragukannya. Dia tahu pelatih dan klub menaruh hormat kepadanya dan dia ingin membuktikan kemampuan pada fans. Saya tidak tahu apakan United menginginkan Bale, tetapi dia tidak berniat pergi, begitu juga dengan Real Madrid yang tak ingin melakukan penjualan,” tambah Giggs yang kini berusia 44 tahun.

Meski begitu, sebagai seorang pemain yang dibesarkan oleh United dan setia pada tim Setan Merah dengan menghabiskan kariernya sebagai pemain profesional hanya untuk klub ini, tentu saja Giggs tetap mengakui bahwa The Red Devils merupakan pilihan yang bagus bagi karier Bale selanjutnya. Namun, dia yakin sang pemain belum akan mengambil opsi tersebut dalam waktu dekat ini.

“Jelas United adalah pilihan yang bagus, tetapi untuk sekarang bukan opsi untuk Bale. Dia pun tidak akan meninggalkan Madrid,” pungkas Giggs meyakinkan bahwa Bale belum akan pindah ke Old Trafford.

Bale sendiri sepanjang musim 2017/2018 ini memang sering absen membela Madrid. Cedera jadi masalah utamanya. Di La Liga Spanyol, dia telah melewatkan 10 pertandingan, di mana sembilan di antaranya karena cedera selama dua bulan lebih sejak awal Oktober 2017.

Hingga saat ini, dia baru membukukan 10 penampilan dengan koleksi enam gol dan satu assist di liga domestik, serta total 18 laga dengan sembilan gol dan lima assist di semua ajang. Menariknya, di saat mengalami cedera itu pula muncul kabar bahwa Madrid sudah siap melepas Bale dengan biaya 100 juta euro, sama dengan nilai saat mereka meminangnya dari Tottenham pada 2013, dilansir media Spanyol El Confidencial.