Museum Manchester United akan kedatangan koleksi baru. Dilansir dari situs resmi Setan Merah, mereka berhasil menemukan salah satu arsip yang begitu bersejarah dalam perjalanan Manchester United. Dokumen tersebut merupakan surat kontrak pertama yang ditandatangani oleh Sir Matt Busby saat diresmikan sebagai manajer United 73 tahun silam.

Diketahui, pihak Manchester United mendapatkan surat kontrak ini dari salah seorang kolektor barang-barang antik. Si kolektor yang tidak disebutkan namanya tersebut dikabarkan berniat untuk melepasnya ke pasaran dengan nilai hampir 30 ribu paun atau lebih dari 500 juta rupiah.

Beruntung, beberapa staf Manchester United bergerak cepat untuk mendapatkan kontrak tersebut yang diketahui telah dibuang pihak klub sebelumnya. Tidak diketahui berapa nominal yang harus dikeluarkan oleh Setan Merah untuk mendapatkan kontrak tersebut dari tangan si kolektor.

Surat kontrak tersebut terdiri dari delapan halaman yang berisi kontrak Matt Busby yang akan menangani United saat itu selama lima tahun. Diketahui nominal gaji tahunan Busby saat itu sebesar 675 paun atau dalam kurs rupiah saat ini senilai 12 juta rupiah saja per tahunnya. Dalam klausul itu juga tertulis kalau kontrak Busby akan naik 1000 paun per tahunnya.

Tidak hanya itu, dalam kontrak tersebut juga berisi beberapa fasilitas yang didapat oleh Busby dari pihak United. Salah duanya adalah sebuah rumah yang biaya sewanya sudah dibayar pihak klub serta waktu libur selama empat minggu.

Wakil ketua eksekutif United, Ed Woodward mengaku gembira karena pihak klub berhasil menemukan arsip yang bisa dibilang merupakan langkah awal dari kesuksesan Setan Merah di era-1940an. “Saya yakin para pendukung akan menyambut dengan baik koleksi baru kami di museum klub. Sebuah artefak yang mengubah klub tua ini menjadi klub terkenal hingga selamanya.”

“Dalam seperempat abad sebagai manajer, Sir Matt Busby mengubah wajah Manchester United dan berperan besar bagi kesuksesan klub ini. Dari bencana udara di Munich pada 1958 yang menghancurkan tim ini dari puncak, lalu memenangi Piala Champions untuk pertama kalinya sepuluh tahun kemudian. Sejarah klub ini beberapa diantaranya ditulis oleh Busby dan penting bagi kita untuk mengenali dan mengingat apa yang dia raih,” tutur Ed menambahkan.

Karier Busby sendiri sebenarnya terbilang unik. Dia adalah mantan pemain Manchester City dan Liverpool, yang justru sukses sebagai manajer bersama Manchester United. Selama seperempat abad, Busby memperoleh 13 piala dengan rincian 5 diantaranya adalah gelar Divisi utama Inggris serta satu Piala Champions.

Tidak hanya itu, warisan Busby lainnya adalah menjadikan klub ini sebagai kesebelasan yang sering mengandalkan talenta muda yang berasal dari akademi. Sudah hampir 80 tahun lebih, United minimal menyertakan satu pemainnya dalam susunan skuat yang dimainkan United setiap pertandingannya.

Ketika Busby masih menangani United, ia bahkan menjadikan pemain muda sebagai poros kekuatan skuadnya yang disebut sebagai Busby Babes. Nama-nama seperti Duncan Edwards, Bobby Charlton, serta David Pegg adalah pilar penting United di era Busby yang diambil langsung dari akademi sebelum beberapa diantaranya tewas karena tragedi Munich.

Surat kontrak pertama Sir Matt Busby ini akan mulai dipamerkan pada Jumat 25 Mei mendatang. Dokumen tersebut nantinya akan bergabung dengan 500 medali lain yang pernah diraih United sepanjang 140 tahun berdirinya tim. Jika memiliki keinginan untuk melihat surat kontrak tersebut, anda bisa datang ke Museum klub yang masih berada di lingkungan Stadion old Trafford dan buka setiap hari antara puku 10 pagi hingga 4 sore.