Foo: Beinsports.com

Akademi Manchester United bisa dikatakan berkembang cukup baik semenjak dipegang oleh Nicky Butt. Mantan personil Class of ’92 tersebut menjabat sebagai Direktur Utama Akademi Setan Merah. Bersama Butt, mereka terus menerus mencetak bakat-bakat muda yang nantinya siap untuk bermain bersama tim utama.

Musim ini saja, sudah ada lima lulusan akademi yang mendapat menit main bersama Setan Merah. Catatan ini belum ditambah dengan tiga pemain yang sedang menjalani peminjaman bersama klub lain yaitu Timothy Fosu Mensah, Axel Tuanzebe, dan Joel Castro Pereira. Jumlah ini bisa semakin bertambah jika menghitung lulusan akademi yang tidak lagi membela United.

Musim lalu, United memberikan lebih dari 6 ribu menit kepada para pemain lulusan akademi mereka. Paul Pogba menjadi pemain terbanyak yaitu 2.151 menit. Dua pemain lain yang mendapat banyak kesempatan adalah Jesse Lingard dan Marcus Rashford. Jika digabungkan dengan lulusan akademi yang bermain di klub lain, maka terkumpul 32.157 menit yang berasal dari 20 pemain.

Nicky Butt pun mengaku bangga melihat United masih mempertahankan filosofinya sebagai kesebelasan yang percaya kepada para pemain akademinya. Meski mereka tetap belanja besar untuk memperkuat skuatnya, namun United tidak lupa dengan tradisi yang sudah berlangsung sejak 1937 tersebut.

“Mereka (Rashford, Lingard, dan Pogba) adalah contoh betapa cemerlangnya akademi kami. Mereka datang melalui akademi. Marcus dan Jesse adalah bocah asli dan sama-sama menyukai Manchester United dan saya yakin keluarganya juga demikian. Kami benar-benar bangga karena mereka bermain untuk kami, dan bermain sangat baik untuk negara mereka,” tutur Butt seperti dilansir situs resmi klub.

Meski begitu, Butt tidak mau berpuas diri. Dalam pekerjaannya saat ini, ia sudah memikirkan untuk mencari penerus bagi ketiga pemain tersebut. Hal ini harus Butt lakukan karena bukan tidak mungkin salah satu atau ketiga-tiganya tidak akan memperkuat United untuk waktu yang laman.

“Sekarang kami harus mencari penerus untuk mereka semua. Kami tidak bisa diam dan mengatakan: ‘Kami terlah melakukannya dengan baik, mereka akan berada di sana untuk lima, enam, tujuh tahun kedepan,’ Kami tidak bisa melakukan itu.”

“Kami harus berjuang untuk terus mendapatkan pemain-pemain berikutnya. Kami harus mencari siapa Jesse berikutnya, Marcus berikutnya, Pogba berikutnya. Itulah tantangan kami saat ini sebagai klub dan juga tantangan untuk kepala pemandu bakat (Marcel Bout).”

“18 bulan terakhir adalah waktu yang luar biasa bagi kami. Kami senang dengan perkembangan akademi kami. Saya pikir kami adalah yang terbesar dan terbaik, tapi tidak pernah merasa cukup. Apa yang kami laukan sudah diakui sebagai sebuah sistem yang sangat baik.”

Untuk saat ini, Butt sebenarnya sudah mendapatkan beberapa pemain yang cocok sebagai penerus Pogba, Lingard, dan Rashford. Pada posisi Pogba, ada James Garner dan Ethan Hamilton. Kedua pemain ini cukup pandai dalam mengatur serangan. Masih ada Callum Gribbin yang sekarang bermain untuk tim U-23.

Sisi sayap menjadi sisi yang cukup melimpah dalam tim akademi United. Musim ini, Tahith Chong sudah menunjukkan penampilan yang bagus saat tur. Musim sebelumnya ada nama Angel Gomes yang juga bisa bermain sebagai gelandang serang. Sementara itu, untuk posisi striker ada nama Joshua Bohui. Selain Bohui, ada nama Mason Greenwood yang bahkan diharapkan mendapat kesempatan bermain bersama tim utama dalam waktu dekat.