Selain Romelu Lukaku dan Chris Smalling, satu pemain United lainnya tampil sangat mengesankan ketika mengalahkan Huddersfield pekan lalu. Pemain tersebut adalah Scott McTominay. Gelandang muda enerjik tersebut terus menunjukkan perkembangan yang signifikan sebagai pemain utama Setan Merah.

Laga kemarin adalah yang ke-13 di musim ini bagi pemain berusia 21 tahun tersebut. Ia bahkan selalu bermain dalam tiga laga terakhir. Meski penampilannya tidak terlalu menonjol ketika United takluk melawan Newcastle (ia hanya bermain 13 menit), ia mampu membayar kepercayaan Jose Mourinho ketika diturunkan sejak menit awal dalam laga pekan lalu.

Hal ini membuat Jose Mourinho kembali melontarkan pujian. Ia yakin bahwa dengan permainan yang ia tunjukkan di musim ini, Scott sudah layak untuk dipanggil dan memperkuat tim nasional negaranya, Skotlandia. Jose sendiri menyukai karakter Scott yang sederhana dan tidak banyak gaya layaknya pemain muda lainnya.

“Sejujurnya, saya merasa Scott (McTominay) layak mendapatkan lebih dari apa yang dia dapatkan. Mungkin ia hanya bocah biasa dengan potongan rambut yang normal, tidak ada tato, tidak ada mobil mewah, jam tangan mewah, dia sangat rendah hati. Musim lalu, dia bisa saja pergi ke tempat lain tapi saya menahannya. Dia sekarang lebih sering bermain dan jika saya adalah Alex McLeish maka saya langsung menelepon dia,” ujarnya kepada MUTV.

Jose Mourinho memang nampak menyukai pria kelahiran Lancaster ini. Di saat pemain muda lainnya macam Timothy Fosu Mensah serta Axel Tuanzebe dipinjamkan ke klub lain, Mou memilih untuk mempertahankan Scott di dalam skuadnya. Ia percaya bahwa Scott memiliki bakat besar yang akan berguna untuk Manchester United.

Tidak salah memang Warren Joyce mengubah posisi Scott saat ia masih bermain untuk tim akademi Manchester United. Sebelumnya, Scott adalah seorang striker. Warren kemudian memindahkan posisi Scott sebagai gelandang box to box. Scott terus menunjukkan peningkatan yang positif sehingga gelandang tengah menjadi posisi idealnya sampai sekarang.

Dalam pertandingan melawan Huddersfield kemarin, Scott dipasangkan dengan seniornya di Premier League, Nemanja Matic dan Michael Carrick. Berisi dua gelandang pengendali membuat ia bisa bergerak lebih ke depan. Ia membuat 38 umpan yang kebanyakan dikirimkan ke lini depan. Penampilan apiknya ini membuat ia diganjar nominasi gelar Man of the Match bersama Chris Smalling dan Romelu Lukaku.

Di Premier League sendiri, Scott sudah bermain selama lima pertandingan dan membuat 156 umpan. Dari angka tersebut, 68% diantaranya adalah umpan ke lini depan. Tidak hanya itu, 142 umpan atau 91% umpannya selalu menemui sasaran. Sebuah potensi yang menegaskan Scott bisa menjadi salah satu pilar penting United di masa depan.

Banyak yang menyebut kalau Scott adalah jelmaan dari gelandang United, Paul Scholes. Yang membedakan dari keduanya hanyalah tinggi badannya saja. Keduanya sama-sama mampu mengirimkan umpan akurat baik panjang maupun pendek dan bisa berperan sebagai gelandang nomor enam dan delapan secara bersamaan.

Saat mereka mengalahkan Huddersfield di Premier League awal Februari lalu, Scott diberi peran sebagai gelandang nomor delapan dan bermain cukup baik. Satu hal yang masih harus ditingkatkan Scott adalah keberaniannya menyerang dan ketenangannya menguasai bola mengingat ia masih sering kehilangan penguasaan bola dengan mudah.

Scott sendiri sudah menyatakan kalau kemungkinan besar ia akan bermain bersama tim nasional Skotlandia. Meski lahir di Lancashire, ia memiliki darah Skotlandia dari ayahnya yang lahir di Glasgow. Pada November lalu, ia sempat mengatakan kalau akan memilih bermain bersama Skotlandia, namun ia belum memikirkan hal tersebut karena ingin fokus mengamankan satu tempat di skuad utama.

The Tartan Army sendiri memang sedang melakukan peremajaan terutama di sektor tengah. Nama-nama senior macam Darren Fletcher, James McArthur, dan Robert Snodgrass mulai disingkirkan dan digantikan oleh nama-nama yang lebih muda John McGinn, Callum McGregor, hingga bintang Bournemouth Ryan Fraser. Bukan tidak mungkin dalam persiapan Skotlandia bermain di UEFA Nations League, nama Scott McTominay mulai dipertimbangkan.