Alex Grimaldo Benfica

Alex Grimaldo merupakan jebolan akademi muda Barcelona dan sejak awal musim, pemain 21 tahun ini menampilkan performa yang melebihi ekspektasi di Liga Portugal. Menurut Sky Sports, manajemen Manchester United sedang mengevaluasi perkembangan pemuda tersebut untuk memutuskan apakah pemain yang juga dikabarkan pernah diminati oleh Manchester City, Arsenal, dan Chelsea, ini pantas untuk dijadikan investasi dalam kubu Setan Merah.

Latar Belakang Alex Grimaldo

Alex Grimaldo merupakan pemuda kelahiran Valencia, Spanyol. Meskipun dirinya lebih tenar sebagai alumni akademi muda Catalan, Alex sebenarnya memulai karir sebagai pesepakbola di akademi Valencia. Pada usianya yang ke-13, dirinya berhasil lolos dalam seleksi masuk akademi yang lebih bonafit, yakni akademi Barcelona.

Grimaldo terus berkembang secara konsisten hingga akhirnya dia berhasil menampilkan debutnya untuk Barcelona B pada tahun 2011. Saat itu dia memecahkan rekor pemain termuda yang pernah bermain dalam Segunda Division; sebelumnya, tak ada pemuda berusia 15 tahun yang merumput dalam liga tingkat kedua di Spanyol itu.

Pada Februari 2013, cedera lutut membuat Alex Grimaldo harus beristirahat dalam mengembangkan dirinya selama hampir satu tahun lamanya. Namun, sebelum hengkang dari Camp Nou pada 2015, Alex berhasil tampil apik di lebih dari 100 pertandingan pasca bangkit dari cederanya.

Grimaldo bergabung bersama Benfica pada awal 2016, dan tak perlu waktu lama untuk menampilkan debutnya dalam Liga Portugal tersebut. Alex telah menjadi pemain reguler dalam kubu Benfica sejauh musim ini berlangsung, tampil di semua 7 laga dalam liga dan dua laga dalam Liga Champions. Minggu kemarin, pemuda ini mencetak gol pertamanya di Portugal melalui tendangan bebas saat Benfica mencukur Freinse dengan skor 4-0.

Pemain 21 tahun ini telah mengoleksi dua penampilan untuk timnas Spanyol U21. Selain itu, dia juga dipanggil untuk bergabung bersama tim matador dalam laga internasional paling bergengsi, Piala Dunia.

Baca Juga: Neville Kritisi Permainan Luke Shaw

Gaya Bermain Grimaldo

Hampir semua bek kiri lulusan akademi muda Barcelona memiliki permainan serupa, tak terkecuali Jordi Alba dan Alex Grimaldo. Seperti bek sayap modern pada umumnya, kekuatan utama Grimaldo ialah kemampuannya dalam membentuk serangan.

Pemain 21 tahun ini telah menghabiskan banyak waktunya sebagai gelandang saat masih menjalani pendidikan di akademi. Pengalaman ini membuatnya menguasai kepemilikan bola dan momen untuk melepaskan umpan. Umpan yang dia luncurkan juga patut diacungi dua jempol; tentunya, dalam mengeksekusi bola mati, dia bahkan bisa lebih baik lagi.

Sejauh ini, dimana sang pelatih menariknya lebih mundur ke belakang, kemampuan bertahan Grimaldo sedang berkembang. Statistik menunjukkan bahwa dirinya cukup baik dalam mencuri dan memotong umpan melalui tekelnya.

Komentar Grimaldo

Grimaldo merupakan pemuda dengan tingat percaya diri yang tinggi dan dia sangat yakin bahwa bakatnya akan mampu mendatangkan masa depan yang cerah. Tahun lalu, di depan publik dia mengritik Luis Enrique atas kelemahannya dalam berkomunikasi.

“Dia tidak pernah berkata apapun kepada saya,” ungkap Alex pada radio Spanyol RAC 1. “Saya tak pernah melakukan kontak dengannya, saya pun tak memiliki sesuatu yang harus dibicarakan dengannya.

Lanjutnya, “Saya bekerja bersama pelatih saya (Gerard Lopez). Saya menjalin hubungan baik dengannya, dia membantu saya dalam banyak hal dan dia membantu saya untuk menjadi lebih baik. Biar dia (Enrique) bersama para pemainnya dan biar saya bersama tim saya.”

Jika dia hengkang ke Old Trafford, komunikasi merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan oleh Jose Mourinho demi mendapatkan yang terbaik dari sang pemain.

Masa Depan di Manchester

Sisi kiri lapangan dalam lini pertahanan Manchester United kerap menjadi kambing hitam saat lawan berhasil mendekati kotak pinalti. Ashley Young yang sebenarnya merupakan pemain sayap di lini depan sejauh ini mengisi posisi tersebut dengan performa yang memenuhi ekspektasi, lebih menjanikan dari Daley Blind dan Matteo Darmian. Namun, Young telah menginjak usia 32 tahun dan Setan Merah jelas membutuhkan penerusnya. Dengan Luke Shaw yang meragukan, Alex Grimaldo bisa jadi solusi jangka panjang Mou dalam mengatasi permasalahan di sisi kiri pertahanan.