Untuk yang kesekian kalinya Ben Foster kembali ke Old Trafford. Kiper West Bromwich Albion sejak musim 2012/2013 itu sebelumnya memang pernah merintis karier bersama Manchester United di periode 2005-2010. Ketika itu, Ben Foster masih membela Stoke City sejak 2001 dari berusia 18 tahun, setelah menimba ilmu di akademi klub amatir Racing Club Warwick. Namun, dia sendiri lebih banyak menjalani peminjaman di klub-klub kecil, sebelum ditemukan manajer legendaris Sir Alex Ferguson secara tidak sengaja ketika menonton laga Wrexham AFC di final Football League Trophy pada 2005.

Lawatannya ke Old Trafford pada kompetisi Premier League Inggris 2017/2018 ini merupakan yang kelima kali bagi Ben Foster, sejak dia pergi akhir musim 2009/2010 setelah memenangkan trofi Piala Liga Inggris di musim tersebut. Banyak pihak menganggap sang kiper hengkang karena tak kunjung jadi kiper utama tim Setan Merah. Padahal, ketika direkrut pada usia 22 tahun, dia sempat digadang-gadang sebagai calon kiper masa depan United. Namun, saat bersamaan manajemen The Red Devils juga merekrut kiper senior asal Belanda Edwin van der Sar, yang membuat Ben Foster kalah bersaing.

Namun, baru-baru ini Ben Foster membantah bahwa kepergiannya dari Old Trafford karena tidak juga dipromosikan menjadi kiper utama. Kiper kelahiran Leamington Spa, Inggris, 3 April 1983 itu pun mengaku tidak betah dan akhirnya hengkang, karena alasan keluarga. Menurutnya, klub sekelas United selalu bermain dalam kompetisi yang padat, yang membuat waktunya bersama keluarga jadi sangat terbatas.

“Tim seperti United selalu lolos hingga fase akhir kompetisi, sehingga bertanding setiap tiga atau empat hari. Anda akan menghabiskan waktu di hotel,” ujar Foster kepada Sky Sports.

“Saya bergabung ke United pada saat yang salah. Saat itu, saya baru memulai sebuah keluarga dan memiliki dua orang anak. Saya lebih mementingkan keluarga dibandingkan hal lain. Menurut saya, Anda harus menghargai para pesepakbola papan atas, karena apa yang telah mereka lalui. Mereka mengorbankan banyak hal untuk sukses,” tambah Foster lagi sebelum lawatannya ke Old Trafford membela West Bromwich Albion dalam lanjutan Premier League pekan ke-34, Minggu (15/4/2018).

Itulah kenapa akhirnya dia meninggalkan United di usia 27 tahun, ketika masa depan masih panjang. Kembali ke masa lalu, Sir Alex sempat menaruh harapan besar pada sosok Foster, sebagai pengganti kiper legendaris Peter Schmeichel yang pergi pada 1999, dan kemudian pensiun pada 2003.

United mengajukan tawaran 1 juta paun untuk merekrutnya dari Stoke, dan resmi berseragam Manchester merah pada 19 Juli 2005. Namun, sekitar sebulan sebelumnya, manajemen tim Setan Merah juga baru mendapatkan Van der Sar dari Fulham. Meski begitu, United menyadari bahwa masa depan kiper senior tersebut memang sudah tak lama lagi, karena ketika itu dia sudah berusia 35 tahun.

Makanya, Foster dipersiapkan untuk menjadi penerusnya. Kiper muda ini sempat dipinjamkan dulu selama dua musim ke Watford FC. Dia pun ikut membantu klub kecil itu promosi dari Championship League, kompetisi level kedua di Inggris pada musim debutnya, dan berkesempatan menimba ilmu di Premier League musim berikutnya.

Performa konsistennya selama peminjaman membuat Foster akhirnya dipanggil pulang untuk masuk ke skuat utama United, yang masih dilatih Sir Alex. Namun, dia masih kalah bersaing, dan hanya membuat 23 penampilan di semua ajang selama tiga musim.

Foster yang ikut memenangkan dua trofi Piala Liga Inggris bersama United, melengkapi koleksi juara Football League Trophy yang diraihnya bersama Wrexham pada 2005 itu pun akhirnya mengambil keputusan untuk pergi pada akhir musim 2009/2010. Dia sendiri memilih bergabung dengan tim papan bawah Birmingham City, yang juga masih bermain di Premier League.

Foster langsung jadi pilihan utama dan bermain penuh pada musim 2010/2011 itu, sekaligus kembali menenangkan trofi Piala Liga Inggris yang ketiga kali secara beruntun baginya. Sayang, dia hanya bertahan satu musim.

Musim berikutnya, Foster dipinjamkan ke klub kecil lainnya di Premier League, West Bromwich, dan kemudian dipermanenkan pada musim berikutnya. Sejak itu, hingga kini berusia 35 tahun, dia sudah enam musim memperkuat klub berjuluk The Baggies tersebut sebagai pemain tetap.

Meski belum pernah meraih satu trofi pun, namun Foster sempat terpilih dua kali sebagai pemain terbaik klub dan pemain terbaik pilihan fans. Dalam lawatannya yang kelima kali ke Old Trafford, sang kiper berhasil membawa timnya mencuri tiga poin, setelah menang dengan skor tipis 1-0; mengulang kemenangan dengan skor sama di The Hawthorns saat menjamu United di pekan ke-29 musim 2015/2016 silam.