Bruno Fernandes. (Foto: Standard.co.uk)

Bruno Fernandes merupakan pesepakbola berkebangsaan Portugal yang kini membela Manchester United. Posisi asli Bruno Fernandes adalah gelandang serang. Berikut kami sajikan fakta Bruno Fernandes.

  1. Bruno Fernandes memiliki nama lengkap Bruno Miguel Borges Fernandes.
  2. Bruno Fernandes lahir pada 8 September 1994 di Maia, Portugal.
  3. Bruno Fernandes memiliki tinggi 179 sentimeter.
  4. Lahir di Maia, Area Metropolitan Porto, Fernandes lebih banyak bermain di FC Boavista ketika masih kecil. Baru pada 27 Agustus 2012 ia bergabung dengan Novara Calcio di Italia.
    Fakta Bruno Fernandes.
  5. Baru beberapa pekan bergabung dengan tim muda, Fernandes langsung dipromosikan ke tim utama yang bermain di Serie B. Fernandes pun membantu Novara ke babak play-off.
  6. Pada musim panas 2013, Udinese merekrut Fernandes dengan kerja sama co-ownership. Debut Fernandes di Serie A terjadi pada 3 November 2013, sebagai pemain pengganti.
  7. Gol pertama Fernandes di Serie A terjadi pada 7 Desember 2013 ketika ditahan imbang Napoli.
    Fakta Bruno Fernandes
  8. Pada 16 Agustus 2016, Fernandes pindah ke Sampdoria dengan status pinajaman dengan klausul pembelian permanen. Debutnya terjadi dua pekan kemudian menghadapi Atalanta.
  9. Gol pertama Bruno Fernandes untuk Sampdoria terjadi pada 26 September 2016 ketika kalah 1-2 dari Cagliari. Di musim tersebut, Bruno Fernandes main 33 kali dan mencetak lima gol untuk membawa Sampdoria finis di peringkat kesepuluh.
    Fakta Bruno Fernandes.
  10. Pada 27 Juni 2017, setelah pulang dari turnamen Piala Eropa U-21, Fernandes bergabung dengan Sporting CP dengan biaya transfer 8,5 juta paun dan klausul pelepasan senilai 100 juta euro. Ia diikat selama lima tahun.
  11. Di musim pertamanya bersama Sporting, Bruno Fernandes mencetak 16 gol di semua kompetisi. Ia menjadi pencetak gol terbanyak kedua setelah Bas Dost.
    Fakta Bruno Fernandes.
  12.  Pada 15 Mei 2018, Fernandes, sejumlah rekan, termasuk tim kepelatihan, mendapatkan cedera usai diserang sekitar 50 fans Sporting yang marah karena tim hanya finis di peringkat ketiga dan gagal lolos ke Liga Champions.
  13. Pada 6 Juli 2018, Bruno Fernandes mendapatkan penghargaan Primeira Liga Player of the Year.
  14. Di musim 2018/2019, Bruno Fernandes pun mendapatkan penghargaan Primeira Liga Player of the Year.
  15. Pada musim 2019/2020, Bruno mencetak enam gol secara beruntun di enam pertandingan. Ini menjadikannya sebagai pemain Sporting ketiga yang bisa mencetak enam gol secara beruntun, setelah Mario Jardel dan Bas Dost.
  16. Pada 29 Januari 2020, Manchester United mengeluarkan dana 80 juta euro untuk membawa Bruno Fernandes ke Inggris dengan rincian, 55 juta euro biaya transfer, 25 juta euro biaya tambahan, dan 10 persen keuntungan akan didapatkan Sporting bila United menjual Fernandes. Di United Fernandes menandatangani kontrak selama lima tahun.
  17. Debut Fernandes buat Manchester United terjadi pada 1 Februari 2020. Ia bermain selama 90 menit dalam pertandingan tanpa gol menghadapi Wolverhampton Wanderers.
  18. Gol pertama Bruno Fernandes buat Manchester United terjadi pada 23 Februari ketika menghadapi Watford. Ia mencetak gol lewat tendangan penalti.
  19. Gol pertama Bruno di kompetisi Eropa buat United terjadi di babak 32 besar Europa League di Old Trafford. Tendangan penaltinya membuat United menang 5-0 atas Club Brugge.
  20. Pada 16 Maret 2020, Bruno Fernandes terpilih sebagai Premier League Player of the Month untuk bulan Februari.
  21. Pada Juni 2020, Bruno mendapatkan penghargaan Premier League Player of the Month dan Goal of the Month. Ia menjadi pemain pertama yang meraih dua penghargaan tersebut secara bersamaan sejak era Premier League. Ia pun menjadi pemain Manchester United pertama yang meraih Player of the Month, sejak Cristiano Ronaldo di musim 2006/2007.
  22. Di level timnas, Bruno Fernandes membela Portugal di lima tingkat usia.