Hanya 4 poin yang memisahkan United dan Tottenham Hotspur setelah 27 pertandingan, dan celah itu bisa ditutup lebih jauh lagi jika tim asuhan Jose Mourinho tergelincir akhir pekan ini.

Chelsea mengalami cukup masalah di pertahanan, ditambah lagi United nyaris tidak terbendung di era Jose Mourinho. Ini adalah keunggulan United sebagai tuan rumah dan momentum ini bisa diarahkan sesuai harapan.

Manchester United

Berita tim: Ander Herrera akan absen pada pertandingan hari Minggu, setelah mengalami cedera dalam hasil imbang tanpa gol dengan Sevilla. Sedangkan Paul Pogba menggantikannya dari bangku cadangan dalam pertandingan itu, namun kabar yang beredar menunjukkan bahwa mantan pemain Juve itu kembali dicadangkan. Ditambah lagi Phil Jones, Marcos Rojo dan Daley Blind masih menjalani pemulihan cedera.

Pemain kunci: David de Gea kembali membuktikan diri untuk United dalam hasil imbang melawan Sevilla, dengan melakukan banyak penyelamatan gemilang dan menjaga gawangnya tetap bersih. Kombinasi Alexis Sanchez-Romelu Lukaku belum cukup baik, namun keduanya bisa menjadi pembeda pertandingan.

Performa tim: Dalam lima pertandingan terakhir, kubu The Red Devils memiliki dua kemenangan, sekali imbang dan dua kekalahan di semua kompetisi.

  • Kalah 0-2 dari Tottenham Hotspur (Premier League)
  • Menang 2-0 atas Huddersfield Town (Premier League)
  • Kalah 0-1 dari Newcastle United (Premier League)
  • Menang 2-0 atas Huddersfield Town (Piala FA)
  • Imbang 0-0 melawan Sevilla (Liga Champions)

Starting Line-up (4-1-4-1)

  • Kiper: De Gea
  • Bek: Valencia, Smalling, Bailly, Shaw
  • Gelandang: Matic, Sanchez, Lingard, Mata, Rashford
  • Striker: Lukaku

 

Chelsea

Berita tim: Ross Barkley kembali berlatih namun tidak mungkin tampil pada hari Minggu. David Luiz dan Tiemoue Bakayoko masih alami cedera. Alvaro Morata dan Andreas Christensen telah kembali ke tim dan Antonio Conte harus memutuskan antara Morata, Olivier Giroud atau bertahan dengan tiga pemain depan yang diisi Pedro, Willian dan Eden Hazard untuk pertandingan hari Minggu.

Pemain kunci: Eden Hazard adalah pencetak gol terbanyak Chelsea musim ini dengan 15 gol dari 36 pertandingan, serta memiliki 10 assist. Gol dari Willian melawan Barcelona adalah assist yang ke-11 dari si pemain asal Belgia.

Performa tim: Dalam lima pertandingan terakhir, Chelsea mendapatkan dua kemenangan, sekali imbang dan dua kali kalah di semua kompetisi.

  • Kalah 0-3 dari Bournemouth (Premier League)
  • Kalah 1-4 dari Watford (Premier League)
  • Menang 3-0 atas West Bromwich Albion (Premier League)
  • Menang 4-0 atas Hull City (Piala FA)
  • Imbang 1-1 melawan Barcelona (Liga Champions)

StartingLine-up (3-4-3)

  • Kiper: Courtois
  • Bek: Azpilicueta, Christensen, Cahill
  • Gelandang: Moses, Kante, Fabregas Alonso
  • Striker: Pedro, Hazard, Willian

 

Head to Head

Chelsea hanya kalah sekali dari Manchester United sejak Oktober 2012, namun kekalahan terakhir terjadi dalam pertemuan di Old Trafford musim lalu. Marcus Rashford dan Ander Herrera mencetak gol dalam kemenangan 2-0 bagi United, namun The Blues membalasnya dalam pertemuan Stamford Bridge awal musim ini, ketika Alvaro Morata mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut.

  • 5 November 2017: Chelsea 1-0 Manchester United
  • 16 April 2017: Manchester United 2-0 Chelsea
  • 13 Maret 2017: Chelsea 1-0 Manchester United
  • 23 Oktober 2016: Chelsea 4-0 Manchester United

07 Februari 2016: Chelsea 1-1 Manchester United