Manchester United akan bertandang ke Estadio Ramon Sanchez Pizjuan pada tengah pekan ini, dan mereka akan menjadi favorit. Sedangkan Sevilla yang menjadi tuan rumah memiliki hasil imbang melawan klub Premier League lainnya (Liverpool) di fase grup dengan skor 2-2 dan 3-3, dan tentu saja mereka tidak ingin kebobolan di kandang.

Jika melihat pencapaian United di fase grup Liga Champions, dengan lima kemenangan dan sekali kalah, tentu saja itu adalah hasil impresif yang harus diwaspadai tim tuan rumah yang hanya memiliki dua kemenangan, sekali kalah dan tiga kali imbang.

Sevilla

Berita tim Sevilla:

Simon Kjaer, Sebastian Corchia dan Nolito masih absen karena pemulihan cedera. Miguel Layun tidak memenuhi syarat untuk mengikuti Liga Champions, namun Guilherme Arana, Roque Mesa dan Sandro Ramirez bisa kembali ke pertandingan ini.

Pemain kunci Sevilla:

Wissam Ben Yedder memiliki 17 gol dalam 30 pertandingan untuk Sevilla sepanjang musim ini, termasuk 6 gol di penyisihan grup Liga Champions. Pablo Sarabia juga telah mencetak 7 gol dan juga 9 assists.

Performa tim Sevilla:

Klub dari Andalusia ini memiliki tiga kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi.

  • Imbang 1-1 dengan Leganes (Copa del Rey)
  • Kalah 1-5 dari Eibar (La Liga)
  • Menang 2-0 atas Leganes (Copa del Rey)
  • Menang 1-0 atas Girona (La Liga)
  • Menang 2-1 atas Las Palmas (La Liga)

Starting Line-up (4-2-3-1)

  • Kiper: Sergio Rico
  • Bek: Pizarro, Lenglet, Mercado, Escudero
  • Gelandang: N’Zonzi, Banega, Navas, Correa, Vazquez
  • Striker: Ben Yedder

 

Manchester United

Berita tim MU:

Kembalinya Eric Bailly dari cedera dan masuk ke bangku cadangan melawan Huddersfield di Piala FA pada akhir pekan adalah keuntungan bagi United, dengan Phil Jones dan Marcos Rojo akan melewatkan perjalanan ke Sevilla.

Marcus Rashford dan Ander Herrera juga kembali bugar, tapi Marouane Fellaini dan Zlatan Ibrahimovic harus tetap absen. Paul Pogba yang sebelumnya juga absen dalam pertandingan melawan Huddersfield karena sakit, masih belum jelas apakah akan disertakan di pertandingan ini.

Pemain kunci MU:

Romelu Lukaku mencetak tiga gol dalam dua kemenangan melawan Huddersfield, yang menambah rekor baiknya melawan tim papan bawah. Dia juga mencetak empat gol di babak penyisihan grup Liga Champions. Sedangkan Alexis Sanchez tampaknya mampu beradaptsi dengan taktik Mourinho sudah memberikan satu gol serta tiga assists.

Performa MU:

Dalam lima pertandingan terakhir, klub berjuluk The Red Devils ini memiliki tiga kemenangan dan dua kekalahan di semua kompetisi.

  • Menang 4-0 atas Yeovil Town (Piala FA)
  • Kalah 0-2 dari Tottenham Hotspur (Premier League)
  • Menang 2-0 atas Huddersfield Town (Premier League)
  • Kalah 0-1 dari Newcastle United (Premier League)
  • Menang 2-0 atas Huddersfield Town (Piala FA)

Starting Line-up (4-1-4-1)

  • Kiper: De Gea
  • Bek: Valencia, Smalling, Bailly, Shaw
  • Gelandang: Matic, Sanchez, Herrera, Mata, Rashford
  • Striker: Lukaku

 

Head to Head MU vs Sevilla

Ini akan menjadi pertemuan pertama antara kedua tim. Sevilla pernah bermain di kota Manchester sebelumnya, namun kalah 1-2 dari Manchester City dua musim lalu sebelum kalah 3-1 dari tuan rumah.

Melawan tim lain dari Premier League, mereka juga bermain imbang 2-2 dan 3-3 dengan Liverpool di fase grup tahun ini.

Sedangkan pertandingan terakhir Manchester United melawan tim asal Spanyol adalah di Piala Super Eropa tahun lalu, saat mereka kalah 2-1 dari Real Madrid.