Setelah menghabiskan libur panjang, para pemain Manchester United akan kembali ke Carrington untuk mempersiapkan diri mengikuti pra musim. Beberapa pemain yang tidak ikut ke Piala Dunia serta pemain yang sudah pulang sejak penyisihan diharapkan bisa kembali berkumpul pada Senin hari ini termasuk mereka yang baru direkrut pada musim panas ini.

Membahas soal rekrutan anyar, sejauh ini Setan Merah belum mengumumkan nomor punggung berapa yang nantinya akan digunakan oleh Fred, Diogo Dalot, dan Lee Grant. Sudah menjadi kebiasaan bagi Setan Merah untuk tidak mengumumkan nomor punggung setidaknya hingga mendekati peluit pembuka Premier League. Akan tetapi, pada tulisan kali ini penulis mencoba untuk memprediksi nomor berapa saja yang berpeluang besar bisa dipakai oleh ketiga rekrutan tersebut.

Diogo Dalot

Musim lalu, pemain berusia 19 tahun ini mengenakan nomor punggung 30 di tim utama dan memperkuat Dragoes selama delapan pertandingan. Nomor ini sudah akrab sejak dirinya berada di Porto B.

Nomor 30 memang tidak ada pemiliknya dalam skuad United saat ini. Akan tetapi, jika melihat mitos yang beredar maka Dalot sebaiknya menghindari nomor ini dikarenakan bek sayap United tidak ada yang sukses ketika memakai nomor punggung 30-an. Nama-nama macam Ritchie De Laet, dan Guilermo Varela, adalah para bek sayap yang mengenakan nomor punggung 30 atau di atasnya yang kariernya tidak mulus.

Di timnas junior Portugal, Dalot terbiasa mengenakan nomor 2. Angka ini memang merepresentasikan bek sayap kanan sejak sepakbola masih belum sebesar sekarang. Gary Neville dan Paul Parker adalah bek kanan United yang bersinar ketika memakai nomor ini. Akan tetapi, Dalot sudah tidak mungkin memakai nomor ini dikarenakan sudah diambil Victor Lindelof.

Jika melihat stok yang ada maka Dalot bisa menggunakan nomor punggung 13. Sejak Anders Lindegaard, nomor ini tidak ada lagi yang memakai. Opsi lain adalah mengenakan nomor 15 dengan catatan Andreas Pereira berganti nomor atau hengkang ke klub lain.

Fred

Di Shakhtar, Fred menggunakan nomor 8 yang saat ini sudah dimiliki Juan Mata di United. Dalam skuad Brasil saat ini, pemain 25 tahun mengenakan nomor 18 yang juga sudah dikuasai Ashley Young.

Melihat dirinya didatangkan sebagai pengganti Michael Carrick, maka besar kemungkinan Fred menjadi penerus nomor 16 selanjutnya. Seandainya nomor tersebut terlalu berat maka pemain bernama lengkap Frederico Rodrigues de Paula Santos ini bisa mengambil nomor kosong lainnya yaitu 22 yang terakhir dipakai Henrikh Mkhitaryan.

Nomor lain yang bisa digunakan Fred adalah 17 dan 28. Angka yang disebut pertama kemungkinan besar akan ditinggal Daley Blind yang sudah tidak betah di Manchester. Sementara angka 28 sudah kosong sejak Morgan Schneiderlin mengenakannya selama dua musim. Apabila Fred berani mengambil risiko, dia bisa saja mengenakan nomor punggung 10 sebagai penerus Wayne Rooney.

Lee Grant

Kiper plontos ini didatangkan untuk menjadi penjaga gawang ketiga dibawah Sergio Romero. Di Stoke City, Grant akrab dengan nomor punggung 33. Bisa jadi, Grant akan mengenakan nomor punggung ini di United mengingat Paddy McNair adalah orang terakhir yang mengenakan nomor tersebut.

Apabila Grant ingin mencari suasana baru maka dia bisa menggunakan nomor punggung 32 yang ditinggalkan oleh Sam Johnstone ke WBA atau 40 yang musim lalu dipakai Joel Castro Pereira. Meski begitu, Grant tentunya tidak akan sulit memilih nomor berapa yang akan dipakai mengingat statusnya yang hanya sebagai pelengkap.

Nomor Punggung yang Kosong di Manchester United

Nomor Punggung Pemakai Terakhir Musim Terakhir
10 Zlatan Ibrahimovic 2017/18
13 Anders Lindegaard 2014/15
16 Michael Carrick 2017/18
22 Henrikh Mkhitaryan 2017/18
26 Shinji Kagawa 2014/15
28 Morgan Schneiderlin 2016/17
29 Wilfried Zaha 2014/15
30 Guilermo Varela 2015/16
32 Sam Johnstone 2016/17
33 Paddy Mcnair 2015/16
34 Dean Henderson 2016/17
35 Demetri Mitchell 2016/17
37 Donald Love 2015/16
41 Regan Poole 2015/16
42 Matthew Willock 2016/17
44 Andreas Pereira 2015/16
45 Kieran O’Hara 2016/17
46 Josh Harrop 2016/17
47 Angel Gomes 2017/18
48 Ethan Hamilton 2017/18
49 James Wilson 2016/17
50 Sam Johnstone 2015/16
51 Timothy Fosu Mensah 2015/16
52 Ro Shaun Wiliams 2015/16
53 Jesse Lingard 2011/12
54-99

Sumber: Transfermarkt