Ole Gunnar Solskjaer minta para pemainnya untuk fokus demi empat besar. Foto: Give me sport

Manchester United tidak mau lagi jatuh ke lubang yang sama yaitu kembali gagal meraih tiga poin. Setelah hasil imbang melawan Southampton, United kembali meraih tiga poin ketika bertandang ke markas Crystal Palace. Setan Merah menang 2-0 berkat dua gol yang masing-masing dicetak oleh Anthony Martial dan Marcus Rashford.

Hasil ini cukup membuat United terus menjaga peluang menuju empat besar. Mereka hanya selisih satu poin dari Chelsea dan kalah selisih gol dari Leicester. Dua laga ke depan menjadi fase krusial United untuk bisa kembali ke Liga Champions musim depan.

Tiga Penyerang Kembali Bermain Baik

“Martial, Rashford, dan Mason Greenwood kini telah mencetak total 60 gol pada musim ini setelah Anthony dan Marcus masing-masing mencetak gol ke-22 pada Kamis malam. Pemain Prancis ini telah mencetak gol pada 12 kesempatan di semua kompetisi pada tahun 2020 alias lebih banyak dari pemain Liga Premier lainnya.”

Rekor Untuk De Gea

“Baru-baru ini dia melewati jumlah penampilan Peter Schmeichel untuk pemain United dari luar Inggris dan Irlandia. De Gea kini telah menyamai total clean sheet kiper Denmark tersebut untuk kompetisi Premier League. Pemain Spanyol ini telah melakukan beberapa penyelamatan impresif melawan Palace dan membuat ia menyamai jumlah clean sheet Peter dengan 112 pertandingan tanpa kebobolan.Yang paling hebat adalah penyelamatannya untuk mencegah tendangan bebas Luke Milivojevic, yang diarahkan ke sudut atas gawang.”

Menekan Untuk Liga Champions

“Kemenangan Leicester melawan Sheffield sebelumnya menunjukkan kalau kami perlu menang untuk bersaing ke empat besar. Kemenangan melawan Palace menjaga agar kami hanya kalah dengan selisih gol. Dengan dua laga tersisa, takdir Premier League kami tetap di tangan kami sendiri dengan satu laga penentu melawan Leicester di King Power pada pekan terakhir.”

Lawan Menyulitkan

“Tim besutan Roy Hodgson tidak pernah memberi perlawanan mudah. Struktur permainan mereka menyulitkan Anda. Palace tidak punya tekanan saat bermain dengan kami, jadi mereka tampil cukup lepas dan main dengan baik. Pada akhirnya kami mencetak dua gol. Marcus menikmati permainannya begitu juga dengan Anthony. Keduanya mulai membangun satu sama lain dan Anda bisa melihat bahasa tubuh mereka di lapangan sangat positif.”

Offside Penolong

“Sepuluh menit babak kedua dimulai, tuan rumah mencetak gol penyama kedudukan melalui Jordan Ayew yang datang dari belakang untuk menyambar umpan Wilfried Zaha. Namun, gol itu dengan cepat dianulir oleh VAR yang dilihat oleh Simon Hooper. Dia melihat bahwa pemain Ghana itu offside beberapa milimeter ketika bola dimainkan melintasi area penalti dan keunggulan United bisa dipertahankan.”

Kembalinya Fosu-Mensah

“Membuat laga awal untuk United dalam lebih dari tiga tahun, Fosu-Mensah tidak hanya senang dengan hasilnya, tetapi juga clean sheeti. Pemain 22 tahun ini main sebagai bek kiri menggantikan Luke Shaw dan Brandon Williams yang tidak bisa main karena cedera. Terakhir kali dia bermain untuk United pada Mei 2017, juga melawan Crystal Palace yang pernah menjadi tempat dia bermain dengan status pinjaman.”

Mata Tertuju ke Wembley

“Meskipun intensitas perburuan untuk zona Liga Champions, United juga masih punya mata untuk melihat dua gelar musim ini dan hari Minggu nanti kami akan bermain di semifinal Piala FA melawan Chelsea. Ini adalah kali ke-30 kami berada di semifinal dan kemenangan membawa kami ke final Piala FA ke-21 kami.”

Kami Harus Tersenyum

“Ya, kami harus tersenyum. Kami sudah mendapatkan kemenangan hari ini. Tidak ada yang berpikir kalau kami bisa sedekat ini pada bulan Januari, bahkan untuk mengincar empat besar. Kami juga melakukan pekerjaan hebat sejak restart. Itulah yang ditampilkan Manchester United, Anda perlu meningkatkan kepribadian Anda.”