Pukulan telak menyakitkan harus diterima oleh Manchester United. Setelah membawa pulang hasil 9-0, United justru mendapat hasil imbang 3-3 ketika melawan Everton dini hari tadi. Hasil yang membuat ambisi mereka untuk memberi tekanan kepada City sedikit ditunda dan justru membuka peluang bagi rival sekota untuk memperlebar jarak.

Yang menyakitkan dari pertandingan semalam adalah begitu mudahnya United kebobolan. Tiga gol Everton datang dari tiga shots on target. Kejadian yang membuat suporter United kembali teringat kejadian musim 2011/2012 saat United ditahan tim yang sama di tempat yang sama dengan skor 4-4. Penampilan pemain depan yang tajam tidak diimbangi dengan barisan belakang yang solid sehingga poin jadi terbuang sia-sia.

Ole Gunnar Solskjaer tidak bisa menyembunyikan kekecewaan setelah Calvert-Lewin mencetak gol ketiga. Rasa kesal, kecewa, bercampur jadi satu. Berikut adalah ungkapan sang manajer setelah pertandingan.

Kami Kecewa

“Ya, terutama cara kami bermain di 40 menit terakhir. Mereka mencetak dua gol di awal babak kedua dan Anda ingin melihat reaksi para pemain. Mereka berhasil mengatasi tantangan ini. Mereka tampil luar biasa, memainkan sepakbola yang fantastis, mencetak gol, dan seharusnya mencetak lebih banyak lagi. Kami tidak merasa terancam sama sekali, tapi tentu saja dengan apa yang mereka miliki, sulit untuk Anda merasa yakin. Kami punya satu menit lagi untuk bisa menang dan kami tidak berhasil memanfaatkannya.”

“Agak sangat membingungkan karena kami punya 4 menit dan seharusnya yang kami lakukan adalah membawa bola ke sudut lapangan untuk mengulur waktu. Kami memainkan sepakbola yang bagus tapi kebobolan tiga gol dari tiga shots on target. Itu mengecewakan.”

“Kami harus berhenti kebobolan dengan gol-gol seperti ini. Selain itu, ada baiknya kami jangan dulu dianggap sebagai pemburu gelar juara. Kami hanya ingin menjadi lebih baik sebagai tim dan melihat akan ada di mana kami akhir musim nanti.”

Masih Ada Hal Positif

“Saya ingin lebih sering kami bermain seperti babak pertama. Kami selesai pada babak pertama dengan skor 2-0. Anda kemudian merasa kami masih punya beberapa gigi untuk terus menekan. Sayangnya, kami tidak bisa memainkan tempo dengan baik. Setidaknya masih ada hal positif yang bisa kami raih yaitu dua gol fantastis.”

Gol Indah Bruno

“Dia bisa mencetak gol dengan cara apa pun yang dia mau. Dia bisa menendangnya dengan lurus, menendangnya dengan membuat bola menukik, dan lainnya. Itu adalah gol yang sangat indah.”

Gol Cavani Juga Bagus

“Umpan silang yang bagus dari Rashford untuk gol Cavani. Itulah impian seorang striker, hanya untuk membuat gol. Everton juga tidak kebobolan banyak gol dari set play, tapi kami mencetak gol dari situ jadi ini juga merupakan gol yang bagus. Luke Shaw juga kembali membuat asis dan McTominay kembali mencetak gol. Kami seharusnya terus memainkan pertandingan seperti ini.”

Bangkit Setelah 2-2

“Reaksi yang bagus. Para pemain memiliki karakter dan kami memainkan sepakbola yang sangat bagus. Kami mendominasi penguasaan bola, membuat peluang, tapi tidak bisa membuat gol keempat yang akan memenangkan pertandingan buat kami. Menit terakhir pada pertandingan kali ini adalah sesuatu yang harus kami pelajari.”

Pogba Cedera

“Dia sepertinya mengalami cedera otot paha, jadi kami harus memeriksanya hari Minggu ini dan melakukan scan. Semoga dia cepat sembuh.”

Mengangkat Moral Pemain

“Anda harus bisa mengangkat moral pemain, karena yang paling penting adalah hasil. Anda bisa duduk dan berbicara tentang performa dan bahwa kami bermain bagus tapi tetap saja kami kehilangan dua poin di akhir pertandingan.”