Beberapa waktu lalu salah satu pemain terbaik di dunia yaitu Mesut Ozil memutuskan pensiun dari dunia sepakbola. Kondisi fisik yang tidak memungkinkan karena mengalami cedera dalam beberapa waktu terakhir, menjadi alasan kenapa playmaker asal Jerman ini memutuskan undur diri dari dunia yang membesarkan namanya itu.

“Dalam beberapa minggu dan bulan terakhir, setelah menderita beberapa cedera, semakin jelas bahwa sudah waktunya untuk meninggalkan panggung besar sepakbola,” katanya.

Nama Ozil pertama kali mencuat saat ia menjadi penggawa Werder Bremen. Namanya kemudian semakin tenar setelah penampilan apik bersama timnas Jerman pada Piala Dunia 2010. Sejak saat itu, ia bermain bersama klub besar macam Real Madrid dan Arsenal. Sejak 2021, ia bermain untuk dua kesebelasan Turki yaitu Fenerbahce dan klub terakhirnya Istanbul Basaksehir.

Saat nama Ozil gemilang karena penampilannya di Afrika Selatan 2010, beberapa klub besar Eropa menunjukkan ketertarikannya kepada mantan penggawa Schalke ini. Salah satunya adalah Manchester United.

Ketertarikan kuat United kepada Ozil terjadi setelah turnamen Piala Dunia tersebut. Jerman menang 4-1 melawan Inggris dengan Ozil yang bermain cukup ciamik dengan satu assist kepada Thomas Muller untuk gol keempat. Salah satu pemain Inggris asal United saat itu, Wayne Rooney, terkesima dengan penampilannya dan langsung mendesak Ferguson untuk merekrutnya selepas pulang dari turnamen.

Sayangnya, hal itu tidak terealisasi. Alasannya sederhana, Ozil saat itu tidak pernah masuk radar Setan Merah. Namun Rooney tetap mendesak pelatihnya tersebut untuk bisa menikung si pemain yang ketika itu sudah nyaris teken kontrak bersama Real Madrid. Kesal dengan tingkah Rooney, Ferguson pun marah.

“Wayne bilang kalau saya harus mengejar Mesut Ozil yang saat itu sudah bergabung dengan Real Madrid dari Werder Bremen. Saya kemudian menjawab kalau membeli pemain itu bukan urusan dia,” ujar Ferguson dalam bukunya seperti dikutip Manchester Evening News.

“Dia memang tidak ada dalam radar kami. Kami tahu Ozil di Bremen bermain melebar ke kanan, lalu jelang akhir musim bermain sedikit ke depan. Di Afrika Selatan, penampilannya terus membaik. Tapi tetap kalau nama dia tidak ada dalam radar kami. Saya menjelaskan kepada Rooney kalau sebagian dari keputusan kami adalah keputusan yang benar,” kata Ferguson lagi menambahkan.

Ozil kemudian resmi bergabung dengan Los Galacticos senilai 16 juta pounds dan menjadi bagian dalam tiga musim kepelatihan Jose Mourinho. United kemudian merekrut playmaker lain pada 2012 dalam wujud Shinji Kagawa yang sayangnya tidak menunjukkan penampilan yang optimal.

Apa yang dilakukan Rooney saat mendesak Ferguson membeli Ozil adalah bagian dari kisah ketika top skor sepanjang masa klub ini mengancam akan keluar dari United lebih dari sedekade lalu. Ketika itu, United baru saja gagal meraih gelar juara Liga Inggris pada musim 2009/2010.

Salah satu alasan Wazza ketika itu adalah karena mereka tidak memiliki pengganti yang berkualitas setelah mereka melepas Carlos Tevez dan Cristiano Ronaldo. Saat itu, Ferguson mengganti dua pemain itu dengan merekrut Antonio Valencia dan Michael Owen.

“Saya merasa dia seperti diprogram karena keluhannya yang mengatakan kami tidak ambisius dalam perburuan gelar itu tidak berdasar. Saya bertanya kepada dia kapan kami tidak menjadi penantang gelar dalam 20 tahun terakhir? Dan berapa final Eropa yang kami mainkan dalam tiga sampai empat tahun terakhir?” kata Ferguson.

Lepas dari Real Madrid, Ozil akhirnya bermain di Premier League bersama Arsenal. Hingga kariernya meredup, United terus dikabarkan tertarik kepada Ozil meski akhirnya tidak kesampaian hingga ia pensiun.