Bulan April akan segera berakhir. Pada bulan keempat dari 12 bulan ini banyak sekali kebahagiaan-kebahagiaan yang hadir. Salah satunya adalah keberhasilan Manchester United melaju hingga babak semifinal Europa League.

Akan tetapi bulan April juga menjadi tanda karir seorang Zlatan Ibrahimovic berakhir di Manchester United karena mengalami cedera parah. Lantas apa saja yang terjadi selama bulan April sepanjang sejarah United. Berikut penulis tampilkan untuk Anda.

4 April 1953: Debut Duncan Edwards di Manchester United

Manchester United pernah memiliki pemain serba bisa yang bernama Duncan Edwards. Pemain yang biasa berposisi sebagai fullback kiri ini dikenal memiliki fisik yang mumpuni serta kecepatannya yang prima. Pada 4 April 1953 ia mendapatkan debut di tim utama United di usia yang masih 16 tahun ketika setan merah kalah dari Cardiff City 4-1. Edwards sendiri telah menyumbangkan dua gelar liga bagi United sebelum tewas pada tragedi Munich 1958.

5 April 2009: Debut Mengesankan Federico Macheda

Setelah dikalahkan 1-4 dari Liverpool dan 0-2 dari Fulham, United harus bermain menghadapi Aston Villa tanpa Nemanja Vidic, Wayne Rooney, dan Paul Scholes yang absen karena akumulasi kartu merah.

Sempat tertinggal 1-2, United kemudian menyamakan kedudukan menjadi 2-2 setelah tendangan Ronaldo menembus jala Brad Friedel. Macheda yang beberapa hari sebelumnya mencetak hattrick dalam pertandingan reserve United menjadi penyelamat setelah golnya di menit akhir membawa United menang 3-2.

10 April 2007: Ketika Serigala Tumbang di Teater Impian

Datang dengan keunggulan agregat 2-1, AS Roma tidak menyangka bahwa di babak pertama mereka sudah tertinggal 4-0 melalui gol Michael Carrick, Alan Smith, Wayne Rooney dan Cristiano Ronaldo. Baik CR7 maupun Michael Carrick sama-sama menyumbang satu gol di babak kedua sebelum kemenangan United dilengkapi oleh gol Patrice Evra. Il Lupi sendiri hanya bisa memperkecil kedudukan melalui Daniele De Rossi.

14 April 1999: Pertunjukan Solo Run Ryan Giggs

Tertahan 1-1 hingga menit 90, United hampir saja mengalami kekalahan di semifinal Piala FA andaikan tendangan pinalti Dennis Bergkamp tidak ditepis oleh Petr Schmeichel. Laga yang dilanjutkan ke perpanjangan waktu menjadi pertunjukkan berkelas seorang Ryan Giggs. Giggs yang menerima bola kesalahan Patrick Vieira melakukan solo run melewati Martin Keown dan Lee Dixon sebelum menendang bola ke atas jala David Seaman.

22 April 2013 dan 22 April 2014: 20 Gelar United dan Pemecatan Moyes

Pada 22 April 2013, United hanya butuh sekitar 33 menit untuk mencetak tiga gol ke gawang Aston Villa. Tiga gol dari Robin Van Persie tersebut membawa United memastikan menjadi juara liga Inggris untuk yang ke 20 kalinya. Selisih 16 poin dengan Manchester City sudah tidak terkejar lagi saat itu. Sayangnya euphoria tersebut hanya bertahan satu tahun saja. Setahun berselang pada 22 April 2014, manajer pengganti Sir Alex Ferguson, David Moyes dipecat setelah United takluk 2-0 dari Everton. Bersama Moyes, setan merah terperosok hingga ke peringkat ketujuh yang menjadikan finis terburuk United sepanjang sejarah liga primer.

24 April 1902: Transformasi Newton Heath Menjadi Manchester United

United yang saat itu lebih dikenal sebagai tim papan bawah dan masih menggunakan nama Newton Heath, berada di ambang kebangkrutan. Kapten klub saat itu Harry Stafford bersama empat pengusaha dan juga John Henry Davies mengusulkan adanya perubahan nama agar menjadi lebih menarik. Setelah mengadakan pertemuan bersama dewan direksi akhirnya dipilihlah nama Manchester United. Nama Man United sendiri menyingkirkan nama-nama lain seperti Manchester Cetral, dan Manchester Celtic. Sebuah keputusan merubah nama yang membuat kita patut berterima kasih.

26 April 2014: Debut Ryan Giggs Sebagai Manajer United

Beberapa hari setelah pemecatan Moyes, Manchester United kemudian menunjuk Ryan Giggs sebagai player manager untuk sisa musim 2013-14. Debut melatihnya pun terjadi ketika setan merah sukses mengalahkan Norwich City 4-0. Selama menangani United ia membawa Wayne Rooney dkk saat itu meraih dua kemenangan, dua seri, dan sekali kalah. Selain itu ia juga memberikan kesempatan debut bagi Tom Lawrence dan James Wilson serta masuk sebagai pemain pengganti ketika melawan Hull City.

28 April 1973: Partai Terakhir Sir Bobby Charlton

Setelah 17 tahun dan melewati 757 laga, Sir Bobby Charlton melakoni partai terakhirnya ketika Manchester United menjadi tamu bagi Chelsea di Stamford Bridge. Sebelum pertandingan, pemilik Chelsea saat itu Brian Mears memberikan sebuah kenang-kenangan berupa sekotak cerutu. Meski laga tersebut berakhir kekalahan 0-1 dan membuat setan merah finis di posisi ke 18, namun kedua supporter memberikan tepukan yang meriah selepas pertandingan. Setelah merasakan kerasnya tragedi Munich, mendapatkan kejayaan di Eropa, ia tiba di akhir perjalanannya bersama setan merah. Membuat 758 laga dan mencetak 249 gol serta memberikan sembilan gelar bagi Manchester United.