Ritual-ritual sebelum bertanding adalah hal yang biasa kita temukan dalam diri pemain sepakbola. Seperti ritual yang dilakukan eks kiper United, Fabian Barthez, ketika membela timnas Perancis di Piala Dunia 1998. Barthez memiliki ritual dengan meminta Laurent Blanc mencium ubun-ubun Barthez sesaat sebelum pertandingan dimulai. Terbukti manjur memang karena Prancis berhasil merengkuh piala empat tahunan tersebut.

Biasanya, para pesepakbola melakukan ritual ini untuk meyakinkan diri mereka sendiri sebelum pertandingan dimulai. Benar atau tidaknya itu menjadi kepercayaan bagi yang melakukannya saja.

Baru-baru ini dua pemain United juga membeberkan kegiatan atau hal yang mereka percayai bisa membawa keberuntungan dalam pertandingan. Yaitu, Ander Herrera dengan pelindung lututnya dan Chris Smalling dengan urutan pemakaian perlengkapan bertanding.

Herrera dengan Pelindung Lutut Berusia 19 tahun

Gelandang pekerja keras asal Spanyol ini ternyata telah menggunakan pelindung lutut yang sama semenjak usia delapan tahun. Pemain berusia 27 tahun ini mengatakan akan terus menggunakan pelindung lutut yang sama hingga benar-benar rusak.

“Saya punya kenangan yang indah dengan pelindung lutut ini. Dimana telah saya gunakan sejak umur 8 atau 9 tahun. Rekan-rekan saya di kamar ganti selalu ketawa akan hal ini. Tapi saya akan tetap menggunakannya sampai rusak,” kata Herrera.

Sementara untuk sepatu, eks pemain Athletic Bilbao ini mengatakan dirinya tak biasa menggunakan sepatu baru. Jadi ketika mendapat sepatu baru, ia akan menggunakannya selama seminggu sebelum bertanding.

“Saya tidak aneh-aneh kalau urusan sepatu. Cuma satu hal yang penting bagi saya adalah, memakai sepatu baru seminggu sebelum bertanding. Saya tidak akan memakai sepatu baru untuk bertanding, karena saya tidak akan bermain baik.”

Urusan nomor punggung juga tak lepas dari perhatian Herrera. Di mana berdasarkan pengakuannya ia menyukai nomor “8”, namun seperti kita ketahui nomor tersebut sudah dimiliki oleh Juan Mata. Sehingga Herrera harus memutuskan antara dua nomor yaitu, “21” atau “23”.

“Saya sebenarnya menyukai nomor ‘8’, tapi sudah ada yang punya. Sehingga pilihannya adalah nomor 21 atau 23. Saya pilih nomor 21 karena punya kenangan baik di ketika di Bilbao. Sejauh ini nomor tersebut terbukti baik bagi saya, jadi tidak akan saya ganti.”

Selain itu Herrera jua menceritakan kebiasannya untuk bertukar kaos dengan pemain usai pertandingan. Laiknya pemain-pemain lain, Herrera mengatakan hal tersebut akan menjadi kenang-kenangan tersendiri usai pensiun.

Smalling dan Kaus Kaki Kirinya

Bek tengah United, Chris Smalling pun tak jauh berbeda dengan Herrera soal kepercayaan. Walau mengaku tak begitu percaya dengan hal-hal tersebut, Smalling mengakui selalu memakai kaus kaki dan pelindung lutut pada kaki kirinya terlebih dahulu.

“Saya tak punya kepercayaan khusus sebenarnya, karena hal itu bisa membuatmu gila. Meski saya selalu memakai kaus kaki dan pelindung lutut di kaki kiri. Di mana kalau pelindung lutut saya pakai setelah pemanasan,” jelas pria kelahiran Greenwich, Inggris 27 tahun silam ini.

Pemain dengan nama lengkap Christopher Llyod “Mike” Smalling ini jua menaruh perhatian khusus pada sepatu yang akan ia pakai sebelum bertanding. Di mana Smalling lebih menyukai menggunakan sepatu yang pas bahkan cenderung ketat.

“Sepatu saya khusus dibuatkan untuk saya. Lantaran merek sepatu yang mengontrak saya sebenarnya punya ukuran yang lebar, sedang kaki saya memanjang. Jadi untuk saya dibuatkan khusus supaya ketat. Saya tidak suka kalau kaki saya masih punya ruang gerak di dalam sepatu,” jelas Smalling.

Masih urusan sepatu, Smalling ternyata memilah-milah sepatu mana yang akan ia gunakan untuk latihan, bertanding, kondisi lapangan becek, atau yang kering. Di mana untuk latihan Smalling memilih sepatu dengan pul yang berbentuk bulat dan campuran pul yang bulat dan tajam untuk segala kondisi cuaca.

***

Sejauh ini Herrera telah memainkan 22 laga di bawah kepelatihan Jose Mourinho. Dengan perolehan lima asis di semua kompetisi yang diikuti United. Herrera bersama Carrick dan Pogba sudah beberapa kali menjadi trio gelandang pilihan utama Mou.

Sementara untuk Smalling, tampaknya musim ini belum memihak pada dirinya. Di mana pria dengan tinggi 194 cm ini baru mencatatkan delapan laga di Liga Primer Inggris dengan tiga di antaranya masuk dari bangku cadangan. Smalling bisa dibilang kalah bersaing dengan Phil Jones, Marcos Rojo, dan Eric Bailly, hingga tengah musim ini.

Terlepas dari performa masing-masing pemain, United sendiri tengah dalam kondisi yang prima. Menang dalam tujuh laga terakhirnya di semua kompetisi dan tengah menempel empat besar tim Liga Primer Inggris. United akan kembali berlaga pada 7 Desember, menghadapi Reading di gelaran Piala FA.

Sumber : Dailymail.co.uk dan manutd.com