Mason Greenwood akan memakai nomor 11 yang dulu pernah dipakai Ryan Giggs (Foto: Pinterest)

Beberapa hari setelah mengumumkan kalau Donny van de Beek akan menggunakan nomor punggung 34, Manchester United juga mengumumkan beberapa pergantian nomor yang dilakukan para penggawa mereka. Untuk musim 2020/2021 nanti, Mason Greenwood dan Brandon Williams dipastikan mengubah nomor punggung mereka.

Mason Greenwood akan berganti nomor dari 26 ke 11. Ini menjadi kabar mengejutkan mengingat musim sebelumnya, dia baru saja mengubah nomornya dari sebelumnya yaitu 54. Dengan berubahnya nomor Greenwood, maka musim depan trisula United akan menggunakan nomor punggung yang berurutan. Martial memakai nomor 9, Rashford 10, dan Greenwood 11.

Yang menarik adalah ketiga pemain depan United ini mengubah nomor punggungnya dalam tiga musim beruntun. Sebelum Greenwood, Martial melakukannya ketika ia mengambil kembali nomor 9 yang sebelumnya lepas karena kehadiran Ibrahimovic dan Romelu Lukaku. Musim 2018/2019, Rashford mengambil kesempatan memakai nomor 10 yang hilang setelah Wayne Rooney pergi dan Zlatan Ibrahimovic tidak bersinar pada musim keduanya.

Perubahan nomor punggung ini tidak lepas dari penampilan apik Greenwood musim lalu. Pemuda yang lahir di Bradford ini menyumbang 22 gol dengan rincian 17 gol dan 5 asis. Ia menjadi satu sosok penting pada perjalanan United terutama saat kompetisi dimulai kembali setelah Covid-19. Saat itu, Greenwood datang dengan kondisi badan yang lebih kekar dari sebelumnya.

Meski begitu, pergantian nomor punggung ini juga memberikan tanggung jawab ekstra bagi Greenwood. Ia mengenakan nomor yang sebelumnya dipakai oleh legenda hidup United, Ryan Giggs. Kesan akan dibanding-bandingkan dengan pria yang sekarang menjadi manajer Wales tersebut kemungkinan besar akan terjadi mengingat keduanya sama-sama berperan sebagai pemain yang memanfaatkan sektor sayap sebagai wilayah permainan mereka.

Beberapa tahun terakhir, nomor 11 juga mulai menunjukkan kekeramatannya layaknya nomor punggung tujuh. Setelah The Welsh Wizard pensiun, magis nomor 11 perlahan mulai hilang saat dikenakan oleh pemain lain. Adnan Januzaj gagal mengembang tanggung jawab tersebut pada musim 2014/2015. Padahal, ia disaksikan langsung oleh Giggs yang saat itu menjadi asisten dari Louis van Gaal.

Kehadiran Zlatan Ibrahimovic pada 2016/2017 membuat nomor 9 harus diberikan kepada pemain Swedia tersebut. Hal ini kemudian membuat United menggantinya dengan nomor punggung 11. Entah ada hubungannya atau tidak, namun penampilan Martial langsung menurun setelah nomornya diganti. Ada kesan terpaksa bagi Martial untuk menerima nomor tersebut karena dia hanya suka nomor 9. Ketika nomornya kembali diganti, penampilan Martial kembali subur di lini depan penyerangan Setan Merah.

Sementara rekan setimnya, Brandon Williams, akan menggunakan nomor punggung 33. Sebelumnya, bek kiri United ini memakai nomor 53. Sama seperti Greenwood, Brandon juga punya tanggung jawab untuk membuktikan kalau dia layak memakai nomor tersebut. Sebelumnya, tidak ada pemain United yang sukses ketika menggunakan nomor ini.

Tercatat ada lima pemain sebelum Brandon yang memakai nomor ini. Mereka adalah Mark Wilson, Paul Rachubka, Chris Eagles, Bebe, dan Paddy McNair. Semuanya tidak ada yang sukses ketika memakai nomor ini. McNair sebenarnya cukup sering diandalkan ketika United dilatih oleh Louis van Gaal. Sayangnya, penampilannya selama dua musim tampak tidak terlalu istimewa. Ia kemudian dilepas ke Sunderland ketika United menambah banyak bek tengah pada era kepelatihan Jose Mourinho.

Dari skuad United yang dipersiapkan untuk musim depan, hanya Dean Henderson saja yang belum mendapat nomor punggung. Sebelumnya, Dean menggunakan nomor punggung 34 yang kemudian diambil oleh Donny van de Beek. Besar kemungkinan kalau Dean akan memakai nomor punggung yang sekarang dipakai oleh Sergio Romero yaitu 22.

Penjaga gawang Argentina ini tampaknya akan dijual oleh Ole Gunnar Solskjaer untuk mengatasi menumpuknya pemain di sektor ini. Dengan kembalinya Dean dan Joel Pereira, maka United memiliki lima penjaga gawang di tim utama. Joel sudah dipinjamkan (lagi) ke Huddersfield sementara United kini masih mencari kesebelasan yang mau membayar 8 juta Euro untuk Romero. Everton, Leeds United, dan Aston Villa disebut-sebut berminat untuk merekrut mantan penjaga gawang AS Monaco ini.

Masalah bagi pemain muda adalah konsistensi. Dia yang biasanya tampil luar biasa pada musim pertama, bisa saja mengalami penurunan performa ketika memasuki musim kedua. Semoga saja kedua pemain ini bisa membuktikan kalau mereka layak untuk mengembang nomor punggung tersebut mengingaa keduanya diharapkan bisa menjadi legenda Setan Merah di masa depan.