Nama Marcus Rashford terus jadi perbincangan sejak mencatat debut di era pelatih Louis van Gaal musim 2015/2016. Penampilannya memang benar-benar menarik perhatian. Bayangkan saja, di laga Manchester United kontra Midtjylland di Europa League pada 25 Februari 2016 itu, dia sukses mencatat dua gol untuk kemenangan 5-1 tim Setan Merah. Rashford pun kini menjadi pemain United termuda yang mencetak gol di kompetisi Eropa, belum genap 19 tahun, mengalahkan rekor milik George Best.

Masih di musim yang sama, dia kembali membuat rekor baru, sebagai pemain termuda yang mencetak tiga gol untuk The Red Devils di Premier League. Catatan itu dibuat Rashford hanya dalam enam laga, tak sampai sebulan usai debut di salah satu kompetisi sepakbola terbesar di dunia itu. Gol tunggal disarangkannya untuk kemenangan 1-0 United dalam Derby Manchester kontra Manchester City di Etihad Stadium, markas sang rival, pada 20 Maret 2016. Usianya ketika itu masih 18 tahun 141 hari.

Gol itu juga memberikannya rekor pemain termuda yang mencetak gol dalam Derby Manchester di era Premier League. Masih ada lagi rekor lain yang ditorehkan Rashford dalam sejarah besar Setan Merah. Dia menjadi pencetak gol termuda ketiga United dalam sejarah Premier League setelah Federico Macheda dan Danny Welbeck. Gol tersebut dibukukannya saat menyarangkan dua gol ke gawang Arsenal dalam laga debutnya di Premier League, 28 Februari 2016, dan United menang 3-2.

Total 18 kali remaja kelahiran Manchester, 31 Oktober 1997 itu, tampil di semua ajang pada musim lalu, dan delapan gol yang dicatatkannya. Rahsford pun ikut menjuarai Piala FA dan Community Shield 2016 bersama United. Tak cuma itu, dia juga menggondol gelar individu Jimmy Murphy Young Player of the Year alias pemain terbaik akademi United, dan runner-up Golden Boy 2016 atau pemain muda terbaik di Eropa setelah bakat Portugal Renato Sanchez, berkat aksi apiknya di tim nasional Inggris.

Melihat aksinya di usia muda, maka tak salah jika banyak yang menyebut Rashford akan mendapat karir gemilang di Old Trafford. Bukan tak mungkin dia meraih banyak trofi dan terus mencatatkan rekor baru bersama United. Tidak sedikit yang memprediksi dirinya akan melampaui rekor Wayne Rooney. Sang senior dan sang kapten baru saja mematahkan rekor milik legenda Sir Bobby Charlton yang bertahan 44 tahun, yakni sebagai top skor alias pencetak gol terbanyak sepanjang masa United.

Pada Sabtu, 21 Januari 2017, Rooney menyarangkan golnya yang ke-250 untuk The Red Devils, dalam 546 penampilan di semua kompetisi sepanjang 13 tahun karirnya di Old Trafford. Kini, pemain 31 tahun itu menyebut Rahsford akan menggantikannya di puncak suatu saat nanti.

“Saya optimistis dia akan terus melakukan hal yang benar dengan caranya. Dia akan menjadi pemain besar untuk klub ini. Semoga dalam 10 tahun ke depan dia bisa melewati rekor ini,” kata Rooney dilansir Squawka.

Bek United, Chris Smalling, pun punya pendapat yang sama. “Saya pikir, jika Marcus bisa terus bebas dari cedera, tidak ada yang bisa menghentikannya untuk mencapai rekor,” ujar Smalling dikutip dari Goal Internasional.

“Hal yang bagus untuk memberikan tekanan padanya karena dia bisa menangani itu. Dia telah menunjukkan itu. Dia telah beranjak ke level selanjutnya. Kita lihat penampilannya, banyak kesempatan yang dia ciptakan. Dia bisa mencetak lebih banyak gol,” tambah bek senior itu.

Bahkan, Jose Mourinho yang baru datang ke Old Trafford pada awal musim ini menggantikan Van Gaal, juga ikut mengatakan hal yang serupa dengan anak-anak asuhnya. Dia pun yakin Rahsford bisa mengejar dan melampaui rekor gol terbanyak yang kini jadi milik Rooney itu.

“Marcus kini baru berusia 19 tahun. Jika dia terus bermain untuk United sampai akhir karirnya, maka mungkin Marcus bisa melakukan itu,” ungkap pelatih berkebangsaan Portugal itu pula dilansir dari Goal Internasional.

Musim 2016/2017 ini, Rashford sudah bermain dalam 29 laga di semua kompetisi, dan membuat enam gol. Dia memang selalu bermain bagus setiap kali diberi kesempatan oleh Mourinho. Namun, bakat muda milik Inggris itu masih harus bersaing dengan penyerang senior, termasuk Rooney, dan juga Zlatan Ibrahimovic, meski masa keduanya memang sudah tak lama lagi. Selain itu, juga ada bomber muda lain, Anthony Martial yang bisa jadi pilihan Mourinho. Kita tunggu saja pembuktian Rashford!