Tak banyak pemain kelas dunia yang mampu mencatatkan quintrick, alias mencetak lima gol dalam satu pertandingan. Apalagi membuat double hattrick, atau menyarangkan enam gol dalam satu laga.

Di era Premier League Inggris, hanya ada lima pemain yang mampu membukukan rekor quintrick. Mereka, Sergio Aguero (Manchester City, 2015), Jermain Defoe (Tottenham Hotspur, 2009), Alan Shearer (Newcastle United, 1999), dan sisanya pemain Manchester United. Berikut lima pemain yang pernah mengukir rekor lima gol atau lebih dalam satu laga sepanjang sejarah tim Setan Merah.

  1. Dimitar Berbatov

Penyerang asal Bulgaria ini jadi pemain United terakhir yang mencatatkan rekor spesial tersebut. Dimitar Berbatov melesakkan lima gol ke gawang Blackburn Rovers, dalam pesta gol The Red Devils dengan skor 7-1 di Old Trafford pada 27 November 2010. Namun, kelima golnya itu dicetak tidak beruntun, karena dua rekannya sempat mencetak gol tambahan sebelum lawan membalas satu gol.

Hasilnya, Berbatov pun sukses meraih penghargaan pencetak gol terbanyak Premier League di akhir musim dengan koleksi 20 gol, sama seperti bomber City kala itu Carlos Tevez. Tak hanya itu, dia juga membawa United menjuarai liga domestik dan Community Shield 2011 untuk kali kedua, melengkapi koleksi trofinya bersama tim Setan Merah menjadi lima piala dalam kurun waktu empat musim saja.

  1. Andy Cole

Tercatat sebagai pemain pertama yang membukukan rekor quintrick di era Premier League, Andy Cole menyarangkan lima gol ke gawang Ipswich Town pada 4 Maret 1995; dalam musim perdananya bersama United setelah direkrut dari Newcastle pada 10 Januari 1995. Tiga gol pertama dicetaknya secara beruntun setelah gol Roy Keane. The Red Devils akhirnya menang sembilan gol tanpa balas.

Sayang, penyerang Inggris era 1990-an itu tak mampu membawa United meraih satu pun trofi pada musim itu. Cole juga gagal mengulang prestasinya sebagai pencetak gol terbanyak liga seperti musim 1993/1994, saat masih membela Newcastle. Namun, musim berikutnya dia pun sukses menjadikan United sebagai raja domestik hingga meraih total sembilan trofi termasuk treble winners 1998/1999.

  1. Jack Rowley

Bomber tim Setan Merah era 1940-an hingga 1950-an ini benar-benar menakutkan bagi para bek lawan. Bayangkan saja, Jack Rowley mengoleksi delapan kali hattrick (tiga gol), tiga kali quattrick (empat gol), serta sekali quintrick saat United mencukur Yeovil Town dengan skor 8-0 dalam babak kelima Piala FA 1948/1949 pada 12 Februari 1949. Tiga gol pertamanya saat itu terjadi beruntun.

Pemain berkebangsaan Inggris ini pun menjadi penyerang andalan Sir Matt Busby pada masa itu. Sayang, Rowley bermain ketika pelatih legendaris United tersebut baru mulai membangun timnya menuju salah satu periode sukses dalam sejarah United. Dia pun hanya ikut merasakan menjuarai dua trofi saja; yakni liga yang ketika itu masih bernama First Division, Piala FA, dan Charity Shield.

  1. George Best

Salah satu pemain legendaris yang paling terkenal dalam sejarah panjang United, George Best. Meski bermain sebagai gelandang serang, jebolan akademi The Red Devils ini juga piawai dalam mencetak gol. Best pun punya catatan dalam rekor pemain United dengan gol terbanyak pada satu laga. Tidak tanggung, dia menyarangkan enam gol sekaligus, alias double hattrick pada musim 1969/1970 silam.

Ketika itu, United bertandang ke markas Northampton Town dalam laga bertajuk babak kelima Piala FA, 7 Februari 1970. Tim Setan Merah pun menang besar dengan skor 8-2 melalui enam gol Best dan dua gol dari Brian Kidd. Sayang, mereka gagal jadi juara. Best sendiri hanya mengoleksi lima trofi 11 musim di Old Trafford, termasuk gelar Piala Champions pertama bagi United di musim 1967/1968.

  1. Harold Halse

Inilah pemain United pertama yang mampu mencetak lima gol lebih dalam satu laga. Saat itu, di laga Charity Shield melawan juara Piala FA 1910/1911 Swindon Town, 25 September 1911, Harold Halse berhasil mencetak enam gol dan membawa The Red Devils yang berstatus kampium First Division menang dengan skor telak 8-4. Mereka pun bisa membawa pulang trofi Charity Shield 1911 tersebut.

Namun, penyerang berkebangsaan Inggris itu gagal membawa United mengulang prestasinya di liga seperti musim sebelumnya, hingga pindah ke Aston Villa pada 1912. Meskipun begitu, Halse sudah mempersembahkan empat trofi bagi publik Old Trafford saat itu, termasuk juga juara First Division 1907/1908 dan Piala FA 1908/1909 yang merupakan trofi perdana United di kedua ajang tersebut.