Sepanjang sejarah Manchester United bermarkas di Old Trafford selama 109 tahun, sejak diresmikan pada 19 Februari 1910, ternyata hanya ada 19 pemain yang mampu membukukan lebih dari 50 gol dalam penampilannya di stadion yang kini berkapasitas hampir 75 ribu penonton tersebut. 10 Pencetak Gol Terbanyak Manchester United di Old Trafford 

Bobby Charlton, Denis Law, Wayne Rooney, Dennis Viollet, dan Joe Spence tercatat sebagai lima di antara para top skor tim Setan Merah selama bermain di markasnya sendiri. Selain itu, tentu masih ada nama-nama lain dalam daftar 10 pencetak gol terbanyak United di Old Trafford, seperti berikut ini.

  1. Mark Hughes (97 gol)

10 Pencetak Gol Terbanyak Manchester United di Old Trafford

Mantan manajer Manchester City musim 2008/2009 ini merupakan jebolan akademi United yang menjadi bintang tim Setan Merah pada periode 1988-1995. Sebelumnya, setelah promosi dari tim akademi pada 1983, Mark Hughes juga sempat tiga musim membela tim utama, sebelum dipinang klub La Liga Spanyol Barcelona, hingga akhirnya kembali pulang ke Old Trafford dua tahun kemudian.

Selama 10 musim memperkuat United dalam dua periode, Hughes pun sukses membukukan 163 gol dalam 467 penampilannya di semua kompetisi; yang kini menempatkannya di posisi sembilan dalam daftar 10 pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub. Sebanyak 97 gol dari koleksinya bersama The Red Devils tersebut tercipta saat dia membela United dalam 231 pertandingan di Old Trafford.

  1. George Best (95 gol)

10 Pencetak Gol Terbanyak Manchester United di Old Trafford.

Salah satu dari trio pahlawan United yang dijuluki The Holy Trinity ini; George Best bersama duet Bobby Charlton dan Denis Law ini lebih banyak bermain sebagai gelandang serang, meski sesekali juga sebagai winger atau penyerang sayap di mana Charlton menjadi pasangannya. Meski begitu, ternyata dia juga mampu mengumpulkan banyak hingga 179 gol dalam 470 laga di semua ajang.

Dari total koleksi golnya bagi tim Manchester merah, dia sukses menyarangkan 95 gol di antaranya di Old Trafford, tepatnya dalam 232 pertandingan. Best sendiri, yang juga merupakan jebolan dari akademi United, aktif bermain untuk tim Setan Merah pada periode 1963-1974 silam; jadi paling muda dibanding Charlton dan Law, serta masih bertahan setahun setelah kepergian dua rekan itu.

  1. David Herd (86 gol)

10 Pencetak Gol Terbanyak Manchester United di Old Trafford.

Penyerang berkebangsaan Skotlandia ini pernah menjadi bintang Arsenal, ketika United mengalami musibah kecelakaan pesawat di Munich, Jerman pada Februari 1958 silam. Kemudian, di awal musim 1961/1962 dia memilih menyeberang ke Old Trafford, dan akhirnya menjelma jadi bintang baru The Red Devils. Bersama United, David Herd turut menjuarai trofi Liga Champions di musim 1967/1968.

Itulah musim terakhir Herd bersama tim Setan Merah, sebelum dia pindah ke Stoke City dan pensiun di Irlandia pada 1971. Selama tujuh musim memperkuat United, sang bomber mampu membukukan 145 gol dalam 265 pertandingan di semua kompetisi. Sebanyak 86 gol di antaranya tercipta dalam 131 laga di Old Trafford. Sayangnya, dia tak masuk dalam daftar 10 top skor sepanjang sejarah klub.

  1. Ryan Giggs (85 gol)

Meski sepanjang 23 tahun karier profesionalnya bersama United; dan hanya satu klub, Ryan Giggs selalu bermain sebagai winger kiri, namun dia cukup tajam dalam urusan mencetak gol. Buktinya, pemain yang dulu menggunakan nomor punggung ‘11’ ini sukses mencatatkan 168 gol dalam 963 pertandingan bersama The Red Devils di semua ajang; sekaligus jadi pemilik penampilan terbanyak.

Koleksi golnya itu bahkan lebih banyak dari senior senegaranya dari Wales, Hughes yang notebene merupakan seorang penyerang; dan membuat Giggs duduk di posisi delapan pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub. Sebanyak 85 gol milik legenda yang turut membantu United memenangkan treble winners 1998/1999 ini dibukukannya saat bermain dalam 460 pertandingan di Old Trafford.

  1. Ruud van Nistelrooy (83 gol)

Ruud van Nistelrooy memang hanya lima musim memperkuat United, tepatnya pada periode 2001-2006. Namun, dia sukses mencatat banyak prestasi. Mulai dari empat trofi juara, hingga beberapa kali menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejumlah kompetisi, termasuk meraih gelar top skor Premier League Inggris 2002/2003 di mana tim Setan Merah juga berhasil keluar sebagai juara liga.

Tak heran jika eks penyerang internasional Belanda ini mampu mengumpulkan 150 gol dalam 219 penampilan bersama United di semua ajang; yang membuatnya punya rasio gol tertinggi dibanding 10 pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub. Sebanyak 83 gol di antaranya diciptakan oleh Nistelrooy di Old Trafford dalam 105 laga, sama dengan torehan Paul Scholes namun dalam 340 laga.