Kompetisi liga di Eropa sudah mulai kembali bergulir. Selepas jeda internasional, dahaga para penikmat sepakbola agaknya bisa kembali tersalurkan.

Liga Primer Inggris kembali dimulai pada Sabtu (15/10) esok, sementara Manchester United baru bermain pada Senin (17/10) menghadapi Liverpool. Liga-liga lain pun kembali dimulai, termasuk La Liga Spanyol.

Kabar mengejutkan datang dari gelaran El Clasico yang akan dihelat pada 3 Desember mendatang. Operator Liga, LFP, memutuskan untuk memajukan jam pertandingan menjadi pukul 15.15 waktu setempat. Keputusan ini diambil dengan tujuan mengambil potensi pemirsa secara global.

Dengan digelar lebih siang, maka penonton di Asia tidak akan kelewat malam untuk menyaksikan El Clasico. Di Indonesia, misalnya, disiarkan pukul 10 malam, sementara di Delhi digelar pada pukul 20.30.

Namun, dimajukannya jam pertandingan punya dampak negatif buat sepakbola Inggris. Pasalnya, ada aturan yang dibelakukan sejak lama dan disetujui oleh Federasi Sepakbola Inggris, FA, Premier League, serta Football League. Aturan tersebut melarang sepakbola disiarkan di televisi mulai pukul 14.45 dan 17.15 di manapun di Inggris.

Aturan ini membuat pertandingan Barcelona menghadapi Real Madrid di Camp Nou akan disiarkan di 100 negara, tapi tidak di Britania Raya. Berdasarkan Mirror, dimajukannya jam pertandingan pun dimaksudkan untuk mengambil ceruk penonton Premier League secara global pada waktu yang sama.

Dengan dua kesebelasan terbesar di dunia yang berkompetisi pada Sabtu siang, di saat yang bersamaan La Liga pun mengklaim memimpin share audiens ketimbang Premier League. “Dengan kick off jam segitu, kami bisa meningkatkan pendapatan dua kali lipat,” ucap Presiden La Liga, Javier Tebas.

Dimajukannya waktu kick off pun tidak akan berpengaruh bagi penonton di Amerika Serikat. Penggemar di New York akan menyaksikan El Clasico sekitar pukul 11.15 petang.

Aturan Blackout Live

Berdasarkan Mirror, aturan soal pelarangan penayangan pada pukul tertentu sebenarnya sebagai upaya agar siaran televisi tidak menghalangi penggemar untuk datang ke stadion. Di sisi lain, Pengadilan Eropa pada 2011 menyimpulkan bahwa aturan tersebut tidak memacu penggemar untuk tetap datang ke stadion menyaksikan pertandingan.

Pada 1960-an, Pemilik Burnley, Bob Lord, meyakinkan rekan-rekannya di Football League bahwa pertandingan yang disiarkan televisi pada Sabtu siang, punya efek negatif pada jumlah kehadiran di stadion yang dampaknya terasa pada pendapatan finansial. Sebagai hasilnya, FA, Premier League, dan Football League, setuju untuk tidak menyiarkan sepakbola secara langsung pada pukul antara 14.45 hingga 17.15 pada Sabtu di seluruh United Kingdom. Namun, pengecualian hadir pada final Piala FA yang dihelat setiap pukul 15.00 dan menjadi pukul 17.00 mulai 2012.

Aturan ini pun pernah membuat pertandingan debut Luis Suarez di Barcelona tidak disiarkan pada 15 menit pertama, karena pertandingan digelar pukul 17.00 atau 15 menit jelang aturan Blackout Live selesai.

Kasihan ya warga Inggris?