Para pemain Manchester United dan WAGs mereka tumpah ruah di Danau Como, Italia, saat menghadiri pernikahan Chris Smalling dan kekasihnya, Sam Cooke. Ini merupakan pernikahan ketiga yang dilakukan skuat Manchester United dalam sebulan ini.

Sebelumnya, Phil Jones dan Matteo Darmian juga melangsungkan pernikahan. Jones menikahi kekasihnya, Kaya Hall, di Chesire, Inggris, sementara Darmian melangsungkan pernikahan di tanah kelahirannya, Legano.

Para tamu yang hadir berkumpul di Grand Hotel Tremezzo, hotel bintang lima yang bergaya Art Nouveau, yang terletak tepat di pesisir Danau Como. Setelah semua berkumpul, para pemain kemudian dibawa ke tepi danau, lalu diantar dengan kapal boat ke Villa Balbanello, vila pribadi yang sudah berdiri sejak abad ke-13.

Wayne Rooney yang hadir bersama istrinya, Coleen, memimpin rombongan para pemain United. Hadir pula mantan penyerang United, Danny Welbeck, yang kini bergabung bersama Arsenal.

Pernikahan ini merupakan lanjutan dari lamaran yang dilakukan Smalling musim panas lalu di Bali. “Tadi malam adalah momen sempurna buat Chris yang memintaku untuk menjadi istrinya. Amat senang,” kata Cooke di akun media sosialnya. Keduanya dikabarkan akan menjalani bulan madu di Seychelles.

Sebelumnya, pada 17 Juni silam, Phil Jones menikahi kekasihnya, Kaya Hall, di Gereja St. Mary di Nether Alderley. Lokasi tersebut dipilih karena merupakan gereja yang paling dekat dengan rumahnya. Rumah Jones dan Hall hanya sepelemparan batu dari gereja yang dibangun pada abad ke-14 tersebut.

Jones dan Hall sudah bersama sejak Jones masih berseragam Blackburn Rovers. Kala itu, Hall masih berstatus sebagai mahasiswa. Keduanya sudah mengumumkan pertunangan mereka di Twitter pada Natal tahun lalu.

Ada yang menarik di pernikahan Jones, di mana Hall memberikan kejutan buat Jones yakni kehadiran penyanyi R&B, Craig David.

“Kejutan di pernikahanku dari istriku saat Craig David datang dan membuat seisi ruangan terdiam. Terima kasih untuknya yang membuat ini bisa terjadi,” tulis Jones di Instagramnya.

Dua hari sebelumnya, bek kanan United, Matteo Darmian, juga menikahi tunangannya, Francesca Cormanni. Ini seolah menjadi momen puncak bagi Darmian setelah memenangi Europa League dan turut merasakan kemenangan timnas Italia yang mengalahkan Uruguay di pertandingan persahabatan, juga kemenangan 5-0 atas Liechtenstein di babak kualifikasi Piala Dunia.

Pernikahan ini menjadi tali pengikat bagi pria 27 tahun tersebut yang sudah mempacari Cormanni sejak masih remaja. Sama seperti Jones dan Hall, Darmian juga menikah di gereja yang terletak di dekat rumah keduanya di Legnano. Pernikahan ini pun dihadiri mantan pemain United, Morgan Schneiderlin, juga sahabat Darmian semasa di Torino, Alessio Cerci.

Setelah, Jones, Smalling, dan Darmian, kabar bahagia juga datang dari bek Manchester United lainnya yang baru didatangkan dari Benfica, Victor Lindelof. Beberapa waktu lalu, Lindelof resmi bertunangan dengan kekasihnya, Maja Nilsson.

Pemain pertama yang didatangkan Jose Mourinho pada musim ini, bertunangan dengan Nilsson yang bekerja di bidang marketing dan menulis untuk sebuah blog di Swedia, Femme, dalam masa liburan mereka di Maladewa. Keduanya terlihat tengah berfoto bersama di Hurawalhi Maldives Resort, dalam perjalanan mereka ke Manchester. Keduanya membagikan momen bahagia itu lewat akun instagramnya.

“Siap untuk menjadi Mrs. Lindelof,” tulis Nilsson sembari menunjukkan cincinnya. “Ya! Selalu dan selamanya yes yes yes yes.”

 

Juni agaknya menjadi bulan cinta buat lini belakang Manchester United. Semoga saja dengan diresmikannya hubungan mereka dengan kekasihnya, akan membuat para pemain lebih tenang dalam menjalani karier sepakbolanya bersama Manchester United.

Selamat, Smalling, Jones, Darmian, dan Lindelof!