Jose Mario dos Santos Mourinho Felix merupakan manajer sepakbola profesional berkebangsaan Portugal. Ia telah mengarsiteki sejumlah kesebelasan dan meraih kejayaan. Berikut kami sajikan 30 fakta Jose Mourinho.

  1. Jose Mourinho lahir di Setubal, Portugal.
  2. Jose Mourinho lahir pada tanggal 26 Januari 1963.
  3. Sepakbola sudah menjadi bagian dari hidup Mourinho. Ketika remaja, Mourinho sering mengunjungi ayahnya yang berprofesi sebagai pelatih jika ada pertandingan di akhir pekan. Mourinho mulai mengobservasi sesi latihan dan memantau tim lawan. Mourinho ingin mengikuti jejak ayahnya dan bergabung dengan Akademi Belenenses.
  4. Setelah naik ke tingkat senior, Mourinho bermain untuk Rio Ave, Belenenses, dan Sesimbra. Namun kemampuannya tidak cukup untuk menjadi pesepakbola profesional. Mourinho memilih untuk fokus menjadi juru racik tim alias pelatih.
  5. Ibu Mourinho memutuskan untuk memasukannya ke sekolah bisnis. Namun ia dikeluarkan di hari pertama. Mou memutuskan untuk fokus pada olahraga. Ia pun memilih studi ilmu olahraga dengan belajar di Instituto Superior de Educao Fisica (ISEF).
  6. Mourinho berusaha untuk mendefinisikan kembali peran pelatih di sepakbola dengan memadukan teori pembinaan dengan motivasi dan psikologis.
  7. Mourinho memulai karir profesional dalam dunia kepelatihan, ketika dirinya menjadi pelatih tim junior di Vitoria de Setubal pada awal 1990-an. Kemudian, pada 1992 Bobby Robson ditunjuk sebagai manajer baru Sporting Lisbon dan meminta pelatih lokal untuk bekerja sebagai penerjemahnya. Sejak saat itu, Mourinho mulai mendiskusikan taktik bersama Robson.
  8. Ketika Porto menunjuk Robson sebagai pelatih baru, Mourinho pun ikut pindah ke Porto. Dengan Robson yang menjadi pelatih dan Mourinho yang menjadi asisten pelatih, Porto melaju ke semifinal Liga Champions 1993/1994 dan menjuarai 1993/1994 Taca de Portugal, 1994/1995 dan 1995/1996 Portuguese Championship, 1994, 1995, dan 1996, Portuguese Super Cup. 30 fakta Jose Mourinho
  9. Pada 1996 Robson dan Mourinho pindah ke Barcelona. Mourinho menjadi figur yang menonjol dari staf klub dengan menjadi penerjemah saat konferensi pers, merencanakan sesi latihan dan membantu pemain dengan memmberi saran taktik dan menganalisa tim lawan.  Robson yang hebat dalam taktik penyerangannya dipadukan dengan Mourinho yang meng-cover dengan taktik bertahannya menjadi perpaduan yang sangat luar biasa.
  10. Pada tahun 2000, Mourinho mendapat kesempatan untuk mendapatkan posisi sebagai manager Benfica. Mourinho memilih Carlos Mozer sebagai asisten pelatih. Meskipun kombinasi Mourinho dan Mozer sangat populer, namun Mourinho memilih untuk meninggalkan klub.  30 fakta Jose Mourinho
  11. Mourinho menemukan posisi manager baru di Uniao de Leiria. Berkatnya, Uniao de Leiria berada di peringkat keempat dan hanya berbeda satu poin dari Porto dan Benfica.
  12. Pada tahun berikutnya, Mourinho bergabung dengan Porto. Mourinho dengan cepat menemukan para pemain kunci.
  13. Selama pra-musim 2002/2003, Mourinho memilih jogging 20 km sebagai latihan aerobik tambahan bagi seluruh pemain Porto. Dengan stamina yang bertambah, Mourinho menerapkan strategi high pressure yang menekan dari garis penyerangan. Dengan strategi tersebut, Mourinho berhasil menjuarai Primeira Liga untuk pertama kalinya dengan rekor 27-5-2. Mourinho juga menjuarai Taca de Portugal dan Piala UEFA.
  14. Pada musim 2003/2004, Porto mendominasi Primeira Liga dan mengakhiri musim dengan rekor laga kandang sempurna. Porto harus menelan kekalahan di final Taca de Portugal 2004 kontra Benfica, namun dua pekan setelah itu, Porto berhasil mengangkat trofi Liga Champions.
  15. Mourinho pindah ke Chelsea pada 2 Juni 2004 dengan kontrak tiga tahun. Mourinho mendapatkan julukan ‘The Special One’ ketika Chelsea mengadakan konferensi pers. “Please don’t call me arrogant, but i’m European champion and i think im a special one,” kata Mourinho. Alhasil media pun ramai-ramai menjulukinya sebagai “The Special One”.
  16. Mourinho mengangkat trofi pertamanya bersama Chelsea saat menjuarai Piala Liga saat Chelsea bertemu Liverpool di final. Menjelang akhir pertandingan, Mourinho dikawal dari pinggir lapangan setelah ia menempatkan jari telunjuknya ke depan mulut yang ia arahkan kepada suporter Liverpool, sebagai respons atas ejekan yang diarahkan kepadanya saat Liverpool masih memimpin.
  17. Chelsea memulai musim 2005/2006 dengan sangat baik. The Blues mengalahkan Arsenal di FA Community Shield dan memuncaki klasemen sejak pekan pertama. Setelah pengangulangan medali, Mourinho melemparkan medalinya ke penonton. Beberapa menit kemudian ia mendapatkan medali kedua yang juga ia lemparkan ke penonton.
  18. Mourinho menjuarai semua trofi domestik yang tersedia bagi manajer Premier League, setelah ia menjuarai FA Cup.
  19. Mourinho menjadi manager tersukses dalam sejarah Chelsea dengan enam trofi dalam tiga tahun dan tak terkalahkan di semua laga kandang.
  20. Mourinho berhasil menjuarai Serie A di musim pertamanya bersama Internazionale Milan.
  21. Mourinho pernah dikeluarkan dari lapangan pada Derby d’Italia setelah ia bertepuk tangan dengan sarkastik kepada wasit.
  22. Mourinho menjadi manajer pertama dalam sejarah yang membawa tiga tim berbeda ke semifinal Liga Champions.
  23. Mourinho berhasil membawa Inter sebagai klub Italia pertama yang meraih treble.
  24. Bersama Real Madrid, Mourinho telah memenangkan setiap gelar domestik yang tesedia bagi manajer La Liga dalam waktu dua tahun.
  25. Mourinho menjadi satu-satunya pelatih yang menjuarai National Super Cups di 4 negara Eropa yang berbeda, yang berarti Mourinho menjadi satu satunya manajer dalam sejarah yang menjuarai semua gelar domestik di empat liga di Eropa.
  26. Pada 17 Mei 2013, Mourinho menyebut musim 2012/2013 merupakan “the worst of my career”.
  27. Mourinho mendapatkan penghargaan Premier League Manager of the Season 2015, saat ia ditunjuk kembali menjadi manajer Chelsea.
  28. Mourinho memiliki hubungan yang dekat dengan pemain dan cenderung emosional. Beberapa waktu lalu, ia menelepon Costa dan menanyakan keadaannya. Hal ini membuat hati Costa tergugah karena Mou begitu memerhatikannya. Ada pula Zlatan Ibrahimovic yang mengaggung-agungkan Mourinho dan menganggap Pep Guardiola bukanlah tandingannya.
  29. Belum satu tahun pasca membawa Chelsea juara Premier League 2014/2015, Mou langsung dipecat karena adanya friksi di ruang ganti dan prestasi yang menurun.
  30. Mou memenangi 12 laga final dari 14 laga final yang pernah dijalaninya. Trofi terakhir yang diraihnya adalah final Europa League kala mengandaskan Ajax Amsterdam 2-0.