Premier League resmi dimulai pada pekan ini. Sebanyak delapan pertandingan telah digelar yang membuat pekan pertama Premier League begitu mengejutkan. Berikut kami sajikan rangkumannya untuk Anda.

Pertandingan Mendebarkan di Emirates Stadium

Leicester City datang ke Emirates Stadium, kandang Arsenal, tanpa beban. Skuat asuhan Craig Shakespeare langsung ngebut sejak awal. Arsenal sempat unggul lewat gol Alexandre Lacazette pada menit kedua. Tiga menit berselang, Shinji Okazaki menyamakan kedudukan.

Leicester mendapatkan angin segar setelah Jamie Vardy mencetak gol pada menit ke-29. Namun, Arsenal menutup babak pertama dengan skor 2-2 setelah Danny Welbeck menyambut umpan Saed Kolasinac di pengujung babak pertama.

Usai turun minum, tensi pertandingan kian tinggi saat Jamie Vardy membuat Leicester unggul pada menit ke-56. Sayangnya, pada 10 menit terakhir Leicester seperti kehilangan fokus yang membuat mereka kebobolan dua gol dari Aaron Ramsey dan Olivier Giroud. Kedudukan pun 4-3 untuk kemenangan Arsenal.

Liverpool akan Selalu Menjadi Liverpool

Liverpool bertandang ke Vicarage Road, kandang Watford. Membuka pertandingan di hari Sabtu, Liverpool tak tampil meyakinkan. Pada menit kedelapan, gawang Simon Mignolet sudah kebobolan lewat gol Stefano Okaka memanfaatkan umpan Jose Holebas.

The Reds sempat memperkecil ketertinggalan lewat Sadio Mane pada menit ke-29, tapi langsung dibalas Abdoulaye Doucoure tiga menit kemudian. Babak pertama pun ditutup dengan skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah.

Di babak kedua, Liverpool mulai mencari kelemahan skuat asuhan Marco Silva. Hasilnya, Roberto Firmino dan Mohamed Salah berhasil membalikkan keadaan lewat gol yang dicetak masing-masing pada menit ke-55 dan ke-57.

Kemenangan di depan mata pupus saat Miguel Britos mencetak gol penyama kedudukan di akhir babak kedua. Liverpool pun gagal meraih kemenangan di pertandingan pertama Premier League.

Dengan 9 Pemain, Chelsea Dikalahkan Burnley

Chelsea memulai pertandingan dengan kurang baik saat menit ke-14 Gary Cahill diusir wasit. Pertahanan yang rapuh membuat Burnley bisa mencetak tiga gol dalam waktu yang berdekatan: Sam Vokes menit ke-24 dan ke-43, serta Stephen Ward menit ke-39.

Di babak kedua, seiring dengan masuknya Alvaro Morata, Chelsea mulai mendominasi. Mantan penyerang Juventus dan Real Madrid itu mencetak gol pada menit ke-69 memanfaatkan umpan Willian. Morata bahkan menjadi kreator gol kedua Chelsea yang dicetak David Luiz pada menit ke-88.

Sayangnya Chelsea gagal menambah gol yang membuat mereka meraih kekalahan pertama di Premier League musim ini. Selain Cahill, Cesc Fabregas pun diusir wasit setelah mengoleksi kartu kuning kedua pada menit ke-81.

Rooney Cetak Gol

Di pertandingan Everton menghadapi Stoke City, Wayne Rooney mencetak gol untuk Everton. Menerima umpan dari Dominic Calvert-Lewin pada menit ke-46, Rooney meneruskannya menjadi gol yang juga merupakan gol kemenangan Everton di pertandingan tersebut.

Huddersfield Menang

Di pertandingan lain, kesebelasan promosi, Huddersfield yang tandang ke Selhurst Park, kandang Crystal Palace, secara mengejutkan berhasil menang 3-0. Hasil ini terbilang mengejutkan terlebih Palace dianggap memiliki skuat yang lebih baik. Selain itu, Palace juga punya Timothy Fosu-Mensah yang melakukan penyelamatan krusial. Sayangnya, lini pertahanan Palace seperti belum terbiasa dengan formasi tiga bek yang baru digunakan Frank de Boer.

 

***

Sementara itu, Southampton ditahan Swansea City di kandangnya sendiri di St. Mary Stadium. Di The Hawthorns, West Bromwich Albion berhasil mengatasi lawannya, Bournemouth, lewat gol Ahmed Hegazi yang menjadi satu-satunya gol yang terjadi di pertandingan tersebut.

Di pertandingan lainnya, Manchester City berhasil menang 2-0 atas kesebelasan promosi Brighton. Sebelumnya, Brighton sempat menahan imbang City 0-0 di babak pertama. Namun, The Citizens mampu membongkar pertahanan Brighton lewat gol Sergio Aguero dan gol bunuh diri Lewis Dunk.